STMIK Triguna Darma Sambut Mahasiswa Baru dengan Menanam Pohon

- 150 mahasiswa menanam bibit pohon
- Total 200 bibit pohon ditanam oleh mahasiswa
- STMIK Triguna Darma membuka pendaftaran untuk gelombang dua dan tiga PKKMB
Medan, IDN Times - Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) Triguna Darma Kota Medan melakukan Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa (PKKMB) berbeda dari tahun-tahun sebelumnya yaitu diwarnai dengan penanaman pohon yang dilakukan di sekitar lingkungan kampus, berada di Jalan Pintu Air I/Jend. AH Nasution No. 73, Medan Johor, Rabu (16/7/2025).
"Ini merupakan pertama yang kita lakukan selama masa PKKMB sepanjang kita ada. Karena memang setiap masa PKKMB kita selalu mengangkat tema yang berbeda-beda, dan untuk tahun ini kita ambil tema lingkungan" Kata Puji Sari Ramadhan, sebagai Ketua STMIK Triguna Darma.
1. Diikuti 150 mahasiswa untuk menanam bibit pohon

Kegiatan ini diikuti oleh 150 mahasiswa tahun ajaran 2025/2026 pada gelombang pertama, seluruhnya diajak menanam bibit pohon yang sudah disediakan.
"Kegiatan hari ini merupakan hari terakhir setelah tiga hari kita lakukan, dengan bekerjasama dengan instansi terkait seperti Dinas Pertanian dan Dinas Penanggulangan Bencana. Hanya saja setiap gelombangnya lokasi yang kita pilih berbeda-beda, dengan jumlah bibit pohon yang berbeda juga" katanya.
2. Total bibit pohon keseluruhan 200 bibit pohon

Lanjutnya, generasi muda terutama mahasiswa baru ini diajak menanam pohon, agar lebih peduli pada lingkungan. Bibit pohon yang ditanam tidaklah satu jenis, melainkan berbeda-beda.
"Dengan peduli lingkungan maka akan bisa mengurangi potensi bencana alam, terutama banjir dengan banyaknya pepohonan" tambahnya.
Puji mengatakan, pada gelombang pertama ini ada 50 bibit pohon yang akan ditanam, pada gelombang kedua ada 100 bibit pohon, dan pada gelombang ketiga ada 50 bibit pohon, dengan jumlah total bibit pohon keseluruhan 200 bibit pohon.
3. Kini STMIK Triguna Darma masih membuka pendaftaran untuk dua gelombang berikutnya

STMIK Triguna Darma masih membuka pendaftaran untuk dua gelombang berikutnya, yaitu gelombang dua dan gelombang tiga.
"Kita masih buka pendaftaran, dimana gelombang dua hingga September, Gelombang tiga hingga November mendatang. Dan masa PKKMB nantinya juga akan mengambil tema yang sama, yaitu lingkungan," jelas Puji.