COVID-19 Sumut, Ketersediaan Tempat Tidur Isolasi Terisi 50 Persen

Gubernur Edy: Ini sudah berbahaya bagi kita

Medan, IDN Times – Tingkat keterisian tempat tidur isolasi atau Bed Occupancy Ratio (BOR) di Sumatra Utara dikabarkan kian menipis. Hal ini berbanding lurus dengan peningkatan kasus harian yang cukup masif. Meskipun otorita setempat mengatakan, peningkatan kasus karena tes COVID-19 dilakukan secara masif.

Gubernur Edy Rahmayadi pun membenarkan soal itu. Mantan Pangkostrad itu pun mengkhawatirkan kondisi tersebut. Dia terus mengingatkan kepada masyarakat supaya menegakkan protokol kesehatan.

1. BOR Sumut sudah menyentuh 50 persen

COVID-19 Sumut, Ketersediaan Tempat Tidur Isolasi Terisi 50 PersenIlustrasi ruang isolasi. (ANTARA FOTO/Fauzan)

Edy Rahmayadi menyebut, pihaknya mencatat BOR di Sumut sudah mencapai 50 persen dari jumlah yang tersedia.

"Ini sudah berbahaya sama kita, karena kondisi jumlah bed, room kita juga  sangat terbatas," kata Edy usai rapat virtual dengan 12 kepala daerah Sumut yang masuk asesmen level tiga penyebaran COVID-19, Jumat (16/7/2021).

12 daerah yang masuk dalam level tiga penyebaran COVID-19 antara lain, Binjai, Tebing Tinggi, Pematang Siantar, Padangsidempuan, Deli Serdang, Serdang Bedagai, Simalungun, Langkat, Karo, Bupati Dairi, Nias dan Humbang Hasundutan. Sementara Medan dan Sibolga masih di level empat.

Baca Juga: Rekor Lagi! COVID-19 Sumut Tembus 1.127 kasus per Hari

2. Edy meminta rumah sakit non COVID-19 juga sediakan tempat isolasi

COVID-19 Sumut, Ketersediaan Tempat Tidur Isolasi Terisi 50 PersenIlustrasi Ruang Isolasi Mandiri COVID-19. (ANTARA FOTO/Zabur Karuru)

Edy pun melakukan evaluasi terhadap penanganan COVID-19 pada daerah-daerah tersebut. Dia meminta pemerintah kabupaten/kota melakukan pengetatan. Masyarakat diminta tetap mendisiplinkan prokes.

Pemda setempat juga diminta untuk menyiapkan tempat-tempat isolasi pasien COVID-19 selain di rumah sakit. Rumah sakit yang belum menerima pasien COVID-19, segera difungsikan dan tempat sehingga ada tambahan untuk lokasi perawatan.

“Diinstruksikan dan ditambah tempat tidurnya. Apabila, terjadi sesuatu yang tidak kita harapkan, sehingga rakyat ini tak menumpuk di Medan. Daerah masing-masing bisa mengendalikan rakyatnya," tegas Edy.

3. COVID-19 Sumut tembus 42.717 kasus

COVID-19 Sumut, Ketersediaan Tempat Tidur Isolasi Terisi 50 PersenIlustrasi tim Gugus Tugas Pencegahan dan Pengendalian COVID-19 mengusung jenazah pasien positif COVID-19. (ANTARA FOTO/Yusuf Nugroho)

COVID-19 di Sumut terakumulasi 42.717 kasus sejak awal pandemik. Bertambah 937 kasus dari hari sebelumnya (data Jumat 16 Juli 2021).

Untuk kasus sembuh, terakumulasi 34.955 orang. Bertambah  175 orang dari hari sebelumnya. Sementara itu, untuk kasus meninggal terakumulasi 1.293 orang. Bertambah sembilan orang dari hari sebelumnya.

Baca Juga: Vaksinasi Masih Jauh dari Target, Gubernur Edy: Jangan Menolak!

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya