Jemaah Padati Salat Idul Adha Muhammadiyah di Medan 

Ada 55 lokasi Salat Idul Adha di Medan

Medan, IDN Times- Pelaksanaan Salat Idul Adha 1443 Hijriah yang digelar Muhammadiyah berlangsung khidmat di berbagai tempat Kota Medan, Sabtu (9/7/2022). Jemaah memadati berbagai lokasi pelaksanaan salat Idul Adha berjemaah. 

Salah satunya pantauan IDN Times di Masjid Taqwa Jalan Pasar 3 Timur, Kecamatan Medan Marelan. Area salat dipadati jemaah hingga ke parkiran. Begitu juga di berbagai lokasi lainnya.

1. Jemaah sudah memadati masjid pukul 07.00 WIB

Jemaah Padati Salat Idul Adha Muhammadiyah di Medan Jemaah padati Salat Idul Adha di Masjid Taqwa Medan Marelan (IDN Times/Doni Hermawan)

Di masjid tersebut, terlihat area masjid dan pelataran parkir dengan tenda yang dibuat sudah penuh pukul 07.00 WIB. Parkiran juga terlihat padat dengan kendaraan roda dua dan empat yang diparkir di pinggir-pinggir jalan hingga ke rumah warga.

Tidak hanya warga Muhammadiyah yang memutuskan salat di masjid tersebut. Namun juga jemaah lainnya. "Iya kami putuskan Salat Idul Adha hari ini dan puasa Arafah kemarin. Ini pertama saya salat Id di masjid Muhammadiyah. Alhamdulillah padat. Tapi memang saya berkurban di masjid sekitar rumah dan baru akan disembelih besok (Minggu)," kata Ageng Anuraga Wibisana, salah seorang jemaah.

Baca Juga: 55 Lokasi Salat Idul Adha Muhammadiyah di Medan Beserta Khatibnya

2. Ada 55 lokasi salat Idul Adha yang digelar Pimpinan cabang dan ranting Muhammadiyah di Medan

Jemaah Padati Salat Idul Adha Muhammadiyah di Medan Jemaah padati Salat Idul Adha di Masjid Taqwa Medan Marelan (IDN Times/Doni Hermawan)

Para jemaah bersahutan melafaskan takbir di masjid tersebut. Salat akhirnya dimulai pukul 07.30 WIB. Kemudian dilanjutkan dengan ceramah dari Ustaz Junaidi. Dalam khutbahnya, ia berpesan kepada Umat Muslim yang mampu untuk melaksanakan Ibadah Haji. Minimal berkurban.

Sementara itu suasana juga tampak ramai di berbagai lokasi lainnya. Termasuk di halaman Kolam Renang Deli, Jalan Sutomo Ujung Medan. Di situ Pimpinan Cabang Muhammadiyah Kampung Durian menggelar salat Idul Adha seperti tahun-tahun sebelumnya. Kali ini dengan khatib dan imam, Ustaz Azwir.

"Alhamdulillah walaupun berbeda sehari, saya dan keluarga bisa melaksanakan Salat Idul Adha di sini. Suasananya juga ramai meski ada perbedaan hari raya," kata Fandy Ahmad Ritonga, salah seorang jemaah.

Salat Idul Adha digelar pimpinan cabang hingga ranting Muhammadiyah di 55 tempat Kota Medan dan sekitarnya tahun ini.

3. Pimpinan Pusat Muhammadiyah tetapkan Idul Adha 9 Juli berdasar hasil hisab sejak awal tahun

Jemaah Padati Salat Idul Adha Muhammadiyah di Medan Ilustrasi Logo Muhammadiyah. muhammadiyah.or.id

Sebelumnya Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah menetapkan 10 Zulhijah 1443 Hijriah, Sabtu (9/7/2022). Ketetapan ini dituangkan dalam Maklumat Nomor 01/MLM/I.0/E/2022 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadhan, Syawal, dan Zulhijah 1443 Hijriah.

Maklumat itu ditandatangani Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir dan Sekretaris PP Muhammadiyah Agung Danarto pada 3 Februari 2022. Adapun penentuan ini berdasarkan hasil hisab hakiki wujudul hilal yang dipedomani oleh Majelis Tarijh dan Tajdid PP Muhammadiyah.

Sementara pemerintah lewat metode rukyatul hilal menetapkan 10 Zulhijah pada Minggu (10/7/2022).

Baca Juga: Wali Kota Bobby akan Salat Idul Adha di Lapangan Gajah Mada 

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya