5 Vokalis Pria Band Luar Negeri yang Hits dan Jadi Idola Tahun 2000-an

Adam Levine pastinya termasuk, ya! 

Era 2000-an dari awal hingga akhir, banyak didominasi berbagai macam band berkualitas. Dalam setiap band juga biasanya vokalis menjadi front man. Maka gak heran banyak vokalis yang digemari. 

Juga bermunculan berbagai sosok vokalis pria band yang menjadi idola netizen dunia saat itu. Berikut 5 vokalis pria band luar negeri yang hit tahun 2000-an.

1. Billie Joe Armstrong

5 Vokalis Pria Band Luar Negeri yang Hits dan Jadi Idola Tahun 2000-anBillie Joe Amstrong (tuslaworld.com)

Pada tahun 2000an, sejumlah lagu top Green Day seperti, "American Idiot" serta "Wake Me Up When September Ends" sukses disukai pecinta musik dunia. Karena, tampangnya yang imut tak heran Billie banyak fansnya saat itu. Bahkan, tahun 2008 Billie dapat gelar 50 Sexiest People in Rock dari majalah Kerrang. Kalau saat ini Billie masih aktif pastinya bersama Green Day.

2. Tyson Ritter 

5 Vokalis Pria Band Luar Negeri yang Hits dan Jadi Idola Tahun 2000-anTyson Ritter (instagram.com/tysonritter)

Anak 2000an pasti kenal band The All American Rejects. Sang vokalis bernama Tyson Ritter pernah jadi idola pada saat itu. Gak cuma di band saja, Tyson juga berakting di beberapa film salah satunya, "The House Bunny". Serta pernah jadi bintang tamu di serial hits &seperti, "Smallville" dan "90210". Terkait statusnya, saat ini dia menikah dengan aktris Elle Satine sejak tahun 2013.

Baca Juga: 9 Serial Anime yang Menemani Kamu dari Masa Kecil Hingga Dewasa

3. Adam Levine 

5 Vokalis Pria Band Luar Negeri yang Hits dan Jadi Idola Tahun 2000-anAdam Levine (elespanol.com)

Urusan vokalis band 2000an, Adam Levine sang vokalis Maroon 5 memang gak pernah habisnya, deh! Mulai dari zaman singel, "Sunday Morning", "This Love" dan "Makes Me Wonder"

Bahkan, tak sedikit anak jaman now yang juga ngefans sama Adam Levine. Adam juga dikenal karena keharmonisan keluarga kecilnya dengan Behati Prinsloo.

4. Joel Madden 

5 Vokalis Pria Band Luar Negeri yang Hits dan Jadi Idola Tahun 2000-anJoel Madden (instagram.com/joelmadden)

Sebagian netizen lebih mengenal Joel Madden ketika ia menjalin hubungan dengan, Nicole Richie. Tapi, sebenarnya sebelum itu Joel juga dikenal sebagai vokalis dari band rock, Good Charlotte. Pada tahun 2004, lagu yang berjudul "I Just Wanna Live" sukses besar hingga nomor satu di sejumlah negara.

Joel sempat menjadi coach di ajang The Voice Australia dari tahun 2012 hingga 2016. Sampai sekarang ini, Joel bareng Good Charlotte masih aktif manggung keliling dunia.

5. Pierre Bouvier 

5 Vokalis Pria Band Luar Negeri yang Hits dan Jadi Idola Tahun 2000-anPierre Bouvier (instagram.com/pierrebouvier)

Banyak lagu Simple Plan ditahun era 2000an yang berhasil meledak didunia yaitu, "Welcome to My Life" dan "Perfect" berkat sang vokalis, Pierre Bouvier. Pierre di tahun 2005 pernah bawain acara dari MTV Canada, Damage Control. Simple Plan juga sempat tour  bareng New Found Glory. Jarang disorot, Pierre sudah memiliki istri bernama Lachelle Farrar sejak 2013 dan mempunyai 2 anak.

5 vokalis pria band Barat tersebut 2000an pernah menemani masa muda, remaja dan masa kecilmu. Pernah ngefans atau masih ngefans dengan salah satunya, gak?

Baca Juga: 9 Rekomendasi Film Aktris Senior Sandra Bullock, Terbaru The Lost City

Amanda R Putri Photo Community Writer Amanda R Putri

23. Part time content writer and legal

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya