Ada 1.000 Tenda Kaldera Toba Festival di Balige, Yuk Kamping di Sana!

Mari ikut mempromosikan wisata Danau Toba!

Medan, IDN Times- Desa Meat merupakan salah satu desa yang masih terjaga keindahan dan kebersihannya. Desa ini terletak di Balige, Toba Samosir, Sumatra Utara.

Pada 28 - 30 Juni mendatang, kamu harus segera bersiap-siap menuju kesana, ya. Kenapa? Ya, bakal ada 1.000 Tenda yang akan menemani dan mengisi akhir bulanmu.

Selain itu, dengan bergabung dengan teman-temanmu di Tenda Kaldera Toba Festival, kamu sudah ikut memajukan daerah dan mempromosikan wisata Danau Toba, lho.

Festival ini merupakan program pertama Rumah Karya Indonesia (RKI) yang mengkhususkan pada 1.000 Tenda. Dengan mengusung konsep kamping di tepian Danau Toba yang diapit gunung, hamparan sawah, kebudayaan serta pemukiman masyarakat desa.

Duh, mantap betul kan woi? Jangan lupa ya. Ajak kawan-kawan kalian!

Baca Juga: Musisi Asal Meksiko Puji Keindahan Danau Toba

1. RKI juga akan menyiapkan 5 tenda besar yang menampung 30 orang untuk yang mengikuti workshop

Ada 1.000 Tenda Kaldera Toba Festival di Balige, Yuk Kamping di Sana!Instagram/@1000tenda

Peserta yang akan melaksanakan kamping 1.000 Tenda nanti, akan dimanjakan dengan keindahan Danau Toba dan berkeliling kampung sekitar kawasan tersebut.

Tak hanya itu, RKI juga akan menyiapkan 5 tenda besar yang menampung 30 orang , untuk kamu yang akan mengikuti workshop atau talk show, lho. Dijamin, destinasi kali ini akan menambah pengalaman perjalananmu!

2. RKI juga berupaya memberikan pengetahuan menjaga lingkungan lewat festival ini

Ada 1.000 Tenda Kaldera Toba Festival di Balige, Yuk Kamping di Sana!Instagram/@1000tenda

Tak sekadar menikmati pertunjukkan seni dan budaya, RKI akan memberi titik fokus pada distribusi pengetahuan dan pengalaman kepada seluruh peserta yang tergabung di 1.000 Tenda.

RKI juga berupaya memberikan pengetahuan menjaga alam lewat festival ini. Diharapkan, nantinya akan berdampak kepada masyarakat sekitar dan menambah pengetahuan baru bagi pelancong agar menjadi pejalan cerdas dan kritis serta peduli lingkungan.

3. Festival yang dibalut workshop ini akan berlangsung selama 3 hari 2 malam

Ada 1.000 Tenda Kaldera Toba Festival di Balige, Yuk Kamping di Sana!Instagram/@1000tenda

Festival yang dibalut workshop ini akan berlangsung selama 3 hari 2 malam. Siapkan diri dan kameramu ya, woi! Berikut agendanya:

1. Pagi hari, workshop di 5 tenda besar

2. Akan ada makan siang pada masing-masing tenda

3. Selesai makan siang, kembali mengikuti workshop dengan topik yang berbeda

4. Malam hari, akan ada pertunjukkan seni dan budaya

Baca Juga: The Kaldera Diresmikan, Semakin Populerkan Danau Toba di Internasional

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya