Ikut Gebyar Sehat PMI, Anak Penjual Tempe Dapat Hadiah Motor

Anak penjual tempe raih hadiah sepeda motor

Binjai, IDN Times - Seratusan peserta ramaikan dan memeriahkan puncak acara 'Gebyar Sehat Palang Merah Indonesia (PMI)' Kota Binjai di Lapangan Merdeka Kecamatan Binjai Kota, Kota Binjai, Sumatra Utara, Minggu (26/6/2022).

H Rizky Yunanda Sitepu selaku Ketua PMI Kota Binjai, melepas langsung acara jalan santai. Dalam acara ini, rangkaian kegiatan lainnya juga diadakan seperti senam pagi, donor darah dan beragam perlombaan.

Masyarakat terlihat begitu antusia, terlebih dalam kegiatan hadiah utama dari kupon undian berupa 1 unit sepeda motor dan juga ada sejumlah hadiah menarik lainnya siap menanti peserta.

1. Kegiatan salah satu upaya turut serta menyehatkan masyarakat

Ikut Gebyar Sehat PMI, Anak Penjual Tempe Dapat Hadiah MotorWakil Walikota yang juga ketua PMI Binjai Rizky, melepas kegiatan jalan santai Gebyar Sehat PMI Kota Binjai (IDN Times/ Bambang Suhandoko)

Dalam kata sambutan, Rizky berharap, kegiatan ini dapat rutin digelar untuk kedepannya. Ini demi upaya turut serta menyehatkan masyarakat, khususnya Kota Binjai.

"Saya ucapkan terima kasih atas antusias masyarakat Kota Binjai dan kepada para relawan yang turut menyukseskan acara ini," seru pria yang menjabat sebagai Wakil Wali Kota Binjai ini.

"Kegiatan ini adalah bentuk kepedulian dari PMI dan Pemerintah Kota Binjai kepada masyarakat luas," sambung Rizky.

Baca Juga: 5 Cara Memilih Sepatu Berkendara Offroad yang Paling Tepat dan Aman

2. Acara dapat dukungan warga dan berbagai pihak lain termaksud organisasi kepemudaan

Ikut Gebyar Sehat PMI, Anak Penjual Tempe Dapat Hadiah MotorWakil Walikota yang juga ketua PMI Binjai Rizky, melepas kegiatan jalan santai Gebyar Sehat PMI Kota Binjai (IDN Times/ Bambang Suhandoko)

Dalam kegiatan kali ini, Anggota Komisi IX DPR RI, Delia br Sitepu, yang turut hadir mengapresiasi kegiatan yang diinisiasi oleh PMI Binjai. "Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk kepedulian dan komitmen PMI Kota Binjai dalam menyehatkan masyarakat Kota Binjai," ujar Delia.

Sejumlah organisasi kepemudaan juga meramaikan acara puncak Gebyar Sehat PMI Kota Binjai, yang juga sudah digelar pada dua pekan sebelumnya di lokasi terpisah. Salah satu organisasi yang turut serta yakni Bela Negara PC FKPPI Binjai sangat mendukung kegiatan yang digelar PMI Kota Binjai.

"Kami yakin, PMI Kota Binjai di bawah kepemimpinan Bung Rizky yang juga Wakil Wali Kota Binjai ini, dapat menjadi lebih baik dengan program-program kerja yang sudah dirancang," kata Ketua Bela Negara PC FKPPI Binjai, Mohan.

3. Mimpi pelajar SMP, belikan sepeda motor orang tua tercapai di Gebyar Sehat PMI

Ikut Gebyar Sehat PMI, Anak Penjual Tempe Dapat Hadiah MotorJesi, pelajar SMP yang mendapat hadiah utama berupa sepeda motor metic di acara gebyar sehat PMI (IDN Times/ Bambang Suhandoko)

Di puncak acara, Rizky berkesempatan mengambil kupon undian hadiah utama yakni 1 unit sepeda motor jenis metik. Suasana tegang sembari menunggu, terpancar dari peserta yang pegang kupon undian. Penarikan undian disaksikan para tamu dan peserta yang menunggu nomor kupon dibeberkan.

Hasilnya, Jesi, pelajar kelas IX Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 2 Binjai, meraih hadiah utama sepeda motor. Jesi dipersilahkan naik ke atas panggung. Saat di atas panggung, Rizky bertanya nama dan latar belakang keluarga Jesi. "Bapak bekerja jualan tempe, sedangkan mama jualan sayur (masak)," kata Jesi yang tak kuasa menahan air matanya jatuh.

Ketua DPRD Binjai, H Noor Sri Syah Alam Putra sempat bertanya kepada Jesi. "Apa ada mimpi?" tanya politisi Partai Golkar Kota Binjai yang akrab disapa Haji Kires.

Jesi menjawab apa adanya. "Saya ada mimpi membelikan sepeda motor untuk mama," ujar Jesi, yang disambut riuh tepuk tangan.

4. Rizky: Kalau ada kendala, jumpai saya di rumah dinas atau rumah di stabor

Ikut Gebyar Sehat PMI, Anak Penjual Tempe Dapat Hadiah MotorJesi, pelajar SMP yang mendapat hadiah utama berupa sepeda motor metic di acara gebyar sehat PMI (IDN Times/ Bambang Suhandoko)

Mata Jesi berkaca-kaca saat kuponnya bernomor 3212 keluar sebagai penerima hadiah utama. "Ini merupakan rejeki dari Allah, yang Allah berikan melalui perantara kami ke adik," seru Rizky.

"Sampaikan salam kami semua, hormat kami, sampaikan salam kami sama bapak dan mama. Bapak dan mama adik, orang yang hebat, yang telah mendidik kalian, menyekolahkan kalian. Semoga (hadiah sepeda motor) bermanfaat untuk Jesi dan keluarga. Kalau ada apa-apa, ada kendala, jumpai Bang Rizky di rumah dinas atau dapat langsung ke rumah di Stabor," pungkas Rizky.

Baca Juga: Jejak Lidya Rangkuti hingga Terpilih Jadi Runner up Putri Pariwisata

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya