Tahun Macan Air, Menurut Fengsui Diprediksi 3 Bisnis Ini Melonjak

Bisnis trading juga diprediksi masih naik daun

Medan, IDN Times - Setiap shio memiliki ramalan nasib yang berbeda-beda. Nah, untuk di tahun Macan Air 2022 yang akan dimulai terhitung saat perayaan Imlek 2573.

Jud Ang seorang ahli fengsui muda di Kota Medan menjelaskan, ramalan Shio Harimau Air di tahun ini. Berdasarkan kitab primbon etnis Tionghoa yang dimiliki dari sisi kesehatan dan juga perekonomian.

Menurutnya, ada 5 unsur dari shio tersebut yaitu, Logam, Tanah, Air, Kayu dan Api. "Jadi kita ketemu di Macan Air yang sifatnya soft. Karena dari sifat macan itu menunggu mangsa dan sangat jeli. Itu akan menjadi tahun yang oportunis. Filosofinya macan itu kan berburu di waktu yang tepat, otomatis oportunis. Sedangkan air melambangkan fleksibilitas. Jadi di tahun ini kita harus bisa menjadi oportunis dan fleksibel," ujar Jud Ang.

Menurutnya, shio Macan Air di tahun ini memiliki hasil panen yang cukup bagus. Sehingga, sepanjang tahun tingkat curah hujan cukup tinggi, dengan jatuhnya air dari langit. 

Maka, diimbau masyarakat untuk menjaga kesehatan, untuk mewaspadai wabah dan tetap semangat untuk tagline tahun ini baginya adalah "Spirit of Tiger".

Berikut IDN Times rangkum prediksinya, menurut Jud Ang.

1. Hasil panen di bisnis pertanian cukup bagus

Tahun Macan Air, Menurut Fengsui Diprediksi 3 Bisnis Ini MelonjakPredisi shio macan air tahun 2022 (IDN Times/Indah Permata Sari)

Untuk ramalan di bidang ekonomi. Sektor pertanian diprediksi hasil panennya cukup bagus akhir tahun ini karena berkaitan dengan tanah maka ekspor impor, dan bahan pangan menjadi stabil.

"Sebetulnya bisa di bidang apapun Karena tidak ada jaminan di tahun ini, ada beberapa sektor yang tidak bagus. Yang saya suka dari primbon hasil  leluhur China kita ini. Orang banyak di tahun ini akan berangsur-angsur. Mendapat kabar baik mulai berbahagia. Jadi semoga benar dan akhir tahun di musim gugur semua berangsur membaik," ujar Jud Ang.

Baca Juga: Tahun Macan Air, 2 Shio Ini Diprediksi akan Beruntung

2. Bisnis FnB dan properti akan meningkat baik

Tahun Macan Air, Menurut Fengsui Diprediksi 3 Bisnis Ini MelonjakPixabay/nattanan23

Jud Ang menambahkan, dari peta diagram dunia. Maka, bidang FNB (Food And Beverage) itu akan bagus. Tak hanya usaha FnB saja yang beruntung, namun juga menurutnya bisnis properti alan meningkat bagus.

"Tanah menghasilkan logam. Kemudian dari logam akan menghasilkan properti, developer," ujarnya.

"Kalau saat ini saya prediksi unsur api akan naik, karena api menghasilkan tanah dan tanah menghasilkan logam. Unsur tanah, properti karena sekarang sudah mulai banyak pembangunan," ujarnya.

3. Trading melonjak naik, namun diimbau untuk lebih waspada

Tahun Macan Air, Menurut Fengsui Diprediksi 3 Bisnis Ini MelonjakIlustrasi trading (unsplash/Austin Distel)

Berkaitan dengan logam, Jud Ang mengingatkan dari prediksi tahun ini trading akan melonjak naik. Tapi harus berhati-hati terhadap trading bursa saham.

"Logam meliputi juga seperti trading bursa saham, Kalau ingin bermain trading harus sangat berhati-hati dan harus sangat pintar jangan invest yang bodong, logam itu kan duit dalam chinese. Logam itu ya mata uang nanti yang akan menjadi tren di tahun ini," jelasnya.

Baca Juga: Penataan Kamar yang Baik Menurut Fengsui, Dapat Membawa Hoki!

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya