Satu Tahun Pos Bloc Medan, Diharapkan Jadi Wadah Kolaborasi Komunitas

Ada sederet hiburan dari komunitas hingga industri kreatif

Medan, IDN Times - Pos Bloc Medan merayakan ulang tahun pertamanya dengan mengusung tema Once Upon a Time, pada Minggu (29/10/2023) malam.

Perayaan ini menandai satu tahun berdirinya Pos Bloc Medan, sekaligus menggambarkan perjalanan dan cerita yang telah dibangun oleh Pos Bloc Medan selama 1 tahun ini.

Pos Bloc Medan telah diresmikan pada Sabtu (29/10/2022) yang merupakan bagian dari unit usaha M Bloc Group berdiri sejak 2019.

Pos Bloc Medan salah satu anak perusahaan dari PT Radang Ruang Riang yang telah menciptakan beberapa ruang public yang antara lain M Bloc Space, Pos Bloc Jakarta, JNM Bloc, Pos Bloc Medan, Fabric Bloc, Lokananta Bloc, dan sebentar lagi akan hadir di kota Surabaya Pos Bloc Surabaya.

Pos Bloc merupakan hasil kerjasama antara PT Ruang Kreatif Pos dengan Pos Indonesia dan Pos Properti Indonesia.

1. Ada sederet hiburan dari komunitas hingga industri kreatif

Satu Tahun Pos Bloc Medan, Diharapkan Jadi Wadah Kolaborasi KomunitasPerayaan Pos Bloc Medan yang pertama (Dok. tim penyelenggara acara)

Tepat pada Minggu (29/10/2023) melangsungkan selebrasi ulang tahun Pos Bloc Medan dan juga mempersembahkan beberapa pertunjukan dari para komunitas, para pelaku seni, kolaborator dan industri kreatif.

Sederet pengisi acara yang memeriahkan perayaan Ulang Tahun Pos Bloc Medan yang bertemakan Once Upon a Time adalah Apricot Band, Yoko Ghost City Band, Liberty Gong Band dan juga Racik Boys, Erna Dance Studio, Focus Street Crew.

Para pengunjung yang hadir akan menyaksikan acara ulang tahun Pos Bloc tanpa perlu membayar untuk menikmati setiap rangkaian acara. Acara yang dimulai pukul 19.30 WIB sampai pukul 24.00 WIB.

Baca Juga: Titik Temu Cafe Hadir di Pos Bloc, Tawarkan Kenikmatan Kopi Mandailing

2. Pos Bloc hadir sebagai rangkaian dari 7 sirkuit kreatif dan sudah berjalan beberapa kota

Satu Tahun Pos Bloc Medan, Diharapkan Jadi Wadah Kolaborasi KomunitasPerayaan Pos Bloc Medan yang pertama (Dok. tim penyelenggara acara)

BOD PT Radar Ruang Riang, Lance mengatakan Pos Bloc merupakan salah satu wujud mimpi untuk membangun sirkuit ekonomi kreatif nasional yang diawali dari M Bloc Space di Blok M Jakarta. Pos Bloc juga hadir sebagai rangkaian dari 7 sirkuit kreatif yang kini sedang berjalan dibeberapa kota.

“Hal ini tidak lepas dari kolaborai berbagai pihak, di antaranya dengan Pos Indonesia, Pos Properti Indonesia dan juga pihak-pihak yang sudah ikut berjuang untuk menjadikan Pos Bloc Medan sebagai ruang kreatif yang ada di kota Medan,” katanya.

3. Melalui Pos Bloc Medan diharapkan dapat menjadi wadah kolaborasi komunitas

Satu Tahun Pos Bloc Medan, Diharapkan Jadi Wadah Kolaborasi KomunitasPerayaan Pos Bloc Medan yang pertama (Dok. tim penyelenggara acara)

Diharapkan Pos Bloc Medan tidak hanya dikenal sebagai etalase jenama lokal, atau tempat nongkrong anak muda. Namun, dapat menjadi wadah kolaborasi komunitas dan rumah seniman, musisi untuk bersinergi, berkarya di hari ini dan seterusnya.

Acara ini hadir sebagai proses dalam menunjukan bahwa Pos Bloc Medan merupakan 'rumah kolaborasi'.

Baca Juga: Perluas Pos Bloc, PT Pos Indonesia Gelontorkan Rp5 Miliar

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya