NasDem Bagi-bagi Daging Kurban untuk Warga Terdampak Pandemik

Sembelih 4 ekor lembu

Medan, IDN Times - Wadah pandemik COVID-19 tidak menyurutkan niat Garda Pemuda NasDem Dewan Pimpinan Wilayah Sumatera Utara, Prananda Surya Paloh Foundation dan Partai NasDem Sumatera Utara untuk melaksanakan ibadah kurban Idul Adha 1441 Hijriah.

Pelaksanaan kurban pun mengikuti protokol kesehatan dari pemerintah dalam upaya mencegah penyebaran virus Corona.

“Belum normalnya kondisi pandemik, tidak menghalangi Garda Pemuda NasDem, PSP Foundation dan Partai NasDem di Sumatera Utara, untuk tetap melaksanakan ibadah di hari raya Idul Adha 1441 H ini. Tentunya dengan pembatasan dan mengikuti protokol kesehatan yang telah digariskan oleh pemerintah,” ujar Ketua Panitia Qurban Garda Pemuda NasDem Sumut, T. Azmir Syahputra pada pelaksanaan penyembelihan hewan kurban di halaman sekretariat partai NasDem Sumut Jl. HM. Yamin, Medan, Sabtu (1/8).

1. Meringankan beban dan memberikan kebahagiaan pada warga terdampak pandemik

NasDem Bagi-bagi Daging Kurban untuk Warga Terdampak PandemikGarda Pemuda NasDem Dewan Pimpinan Wilayah Sumatera Utara, Prananda Surya Paloh Foundation dan Partai NasDem Sumatera Utara untuk melaksanakan ibadah kurban (Dok. IDN Times)

Menurutnya, dalam situasi pandemi Covid-19 dimana masyarakat luas merasakan dampak baik secara social dan ekonomi. Saat itulah kita harus lebih meningkatkan kepedulian, sehingga dapat meringankan beban ekonomi yang dirasakan masyarakat terdampak.

“Di situasi saat inilah, harusnya kita lebih meningkatkan kepedulian pada warga terdampak pandemik. Sehingga dapat lebih membantu masyarakat terdampak COVID-19. Walau tidak membantu secara keseluruhan, namun setidaknya dapat meringankan beban dan yang penting memberikan kebahagiaan di hari yang sangat istimewa bagi umat muslim seperti Idul Adha,” kata T. Azmir Syahputra lagi.

Baca Juga: NasDem Dukung Kebijakan Pemerintah untuk Menanggulangi COVID-19

2. Program dan kegiatan Garda Pemuda NasDem selalu diabdikan pada bantuan dan upaya pencegahan pandemik

NasDem Bagi-bagi Daging Kurban untuk Warga Terdampak PandemikGarda Pemuda NasDem Dewan Pimpinan Wilayah Sumatera Utara, Prananda Surya Paloh Foundation dan Partai NasDem Sumatera Utara untuk melaksanakan ibadah kurban (Dok. IDN Times)

Ditambahkannya, seluruh stakeholder Partai NasDem memang diinstruksikan untuk terus bekerja keras dan membantu pemerintah untuk bersama-sama memberikan segenap daya dan kemampuan dalam perang melawan pandemik COVID-19.

“Jajaran Partai NasDem telah diinstruksikan oleh Ketua Umum, Bapak Surya Paloh untuk terus berbuat membantu mengatasi pandemik COVID-19 di seluruh Indonesia. Terkhusus Garda Pemuda NasDem sudah diinstruksikan oleh Ketua Umum, Prananda Surya Paloh menjadi Pemuda Siaga Pandemi. Sehingga, program dan kegiatan Garda Pemuda NasDem selalu diabdikan pada bantuan dan upaya pencegahan pandemik,” jelas Pangeran Muda Kerajaan Melayu di Sumatera Utara ini.

3. Penyembelihan sebanyak empat ekor lembu kurban

NasDem Bagi-bagi Daging Kurban untuk Warga Terdampak PandemikGarda Pemuda NasDem Dewan Pimpinan Wilayah Sumatera Utara, Prananda Surya Paloh Foundation dan Partai NasDem Sumatera Utara untuk melaksanakan ibadah kurban (Dok. IDN Times)

Ketua Garda Pemuda NasDem Sumatera Utara, Defri Noval Pasaribu,  disela acara penyembelihan empat ekor lembu kurban menegaskan bahwa pihaknya dalam setiap kegiatan dan program organisasi berfokus pada upaya-upaya membantu masyarakat terdampak dan upaya pencegahan COVID-19 sesuai instruksi dari Garda Pemuda NasDem pusat.

“Garda Pemuda NasDem saat ini diinstruksikan oleh Ketua Umum Garda Pemuda NasDem, Kakak Prananda Surya Paloh untuk menjadi organisasi Pemuda Siaga Pandemi (PSP). Sehingga segala kegiatan dan program akan difokuskan pada upaya membantu dan pencegahan COVID-19,” kata Defri yang pada kesempatan tersebut.

Upaya-upaya membantu dan mencegah maksudnya, tambah Defri Noval, membantu masyarakat terdampak COVID-19 baik bantuan secara ekonomi dan bantuan pada pejuang-pejuang Covid-19 yakni para medis dan semua pihak yang tengah berjuang melawan COVID-19.

“Kita ke arah itu dahulu. Selain tentunya program-program edukasi pentingnya mencegah penyebaran COVID-19, penggunaan masker, menjaga jarak, gaya hidup sehat, cuci tangan dan hidup bersih yang kita harapkan menjadi gaya hidup baru (new normal) bagi masyarakat kita ke depannya,” tutup Defri Noval Pasaribu.

Baca Juga: APD Tenaga Medis Kurang, RSU Pirngadi Medan Mengadu ke PSP Center 

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya