[UPDATE] Jelang Lebaran, Pasien COVID-19 di Sumut Bertambah 12 Orang

Belum ada tanda-tanda penurunan kasus

Medan, IDN Times – Pandemik COVID-19 sama sekali tidak menunjukkan tanda mereda menjelang lebaran. Angka kasusnya terus meningkat saban hari.

Di Sumatera Utara juga begitu. Dalam beberapa hari terakhir, angkanya meroket. Ada peningkatan signifikan detiap kali diumumkan Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) COVID-19 Sumut.

Menjelang lebaran, jumlah penderita COVID-19 bertambah 12 orang menurut data per Jumat (22/5) petang. Totalnya ada 273 penderita COVID-19 yang kini dirawat di rumah sakit untuk menjalani isolasi.

Sementara itu, untuk pasien dalam pengawasan (PDP) yang dirawat di rumah sakit rujukan COVID-19 di Sumatera Utara saat ini berjumlah 185 orang. Menurun 8 orang dari hari sebelumnya. Sedangkan jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) berjumlah 433 orang.

Jumlah pasien positif COVID-19 yang meninggal dunia bertambah 1 orang menjadi 32 orang. Sedangkan data pasien yang sembuh meningkat menjadi 102 orang.

Terus meningkatnya jumlah COVID-19 menunjukkan bukti masih terjadi penularan di Sumatera Utara. Aktivitas masyarakat yang belum menyadari betul untuk menjalani protokol kesehatan menjadi salah satu faktor meningkatnya angka COVID-19.

Juru Bicara GTPP COVID-19 Sumut Mayor Kes dr Whiko Irwan mengapresiasi masyarakat yang sudah menjalankan protokol pencegahan. Bagi yang belum, diminta untuk menunjukkan sikap kooperatif. Karena selain membahayakan diri sendiri, tidak patuh pada protokol kesehatan juga akan menjadikan orang lain terkena imbas.

"Untuk itu, tak henti-hentinya kami imbau, apalagi saat Lebaran nanti, jaga diri dengan mengikuti protokol kesehatan. Apalagi WHO sudah menyebut bahwa tak ada yang tahu sampai kapan virus ini berakhir, seperti istilah dari Pemerintah Pusat sudah saatnya kita berdamai dengan COVID-19," ujar Whiko.

Namun berdamai dengan virus, kata Whiko, bukan berarti menyerah. Masyarakat melakukan penyesuaian-penyesuaian gaya hidup yang dapat meminimalisir diri terpapar dari COVID-19.

Baca Juga: Bantuan Sembako Pemprov Sumut yang Dikembalikan Akhirnya Dikirim Ulang

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya