Terkendala Gangguan Internet, Pendaftaran PPDB Online Dilakukan Manual
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Medan, IDN Times - Gangguan Jaringan internet tidak hanya terjadi saat ujian Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB). Kali ini gangguan terjadi saat pendaftaran peserta didik lewat jalur zonasi, Rabu (19/6).
Kondisi ini pun menjadi hambatan saat pendaftaran ulang. Para orang tua murid pun mengeluh.
Baca Juga: Pengguna Internet dari Sumut Tertinggi di Sumatera, Terutama Milenial
1. Orangtua murid kecewa karena pendaftaran ridak bisa dilakukan secara daring
Salah satu orangtua murid Yang mendaftar di SMA Negeri 4, Fachril Syahputra mengaku kecewa melihat kondisi ini. Laman pendaftaran tidak bisa diakses.
"Sudah banyak orang tua dari calon siswa yang berdatang langsung ke SMA Negeri 4 Medan untuk mempertanyakan hal tersebut," ucap Fachril.
2. Kekecewaan bertambah karena todak ada penjelasan soal gangguan jaringan
Fachril juga kesal dengan pihak sekolah yang tidak menjelaskan soal gangguan jaringan. Bahkan pihak sekolah juga tidak memberikan solusi kepada para calon murid.
"Kalau dikasih tahu, kan bisa mengambil langkah lain. Apakah mendaftarkan tetap secara online atau manual. Harus ada operator sekolah memberitahukan itu. Ini dibiarkan orang tua siswa berkumpul di sekolah, tanpa ada kejelasan," pungkas Fachril.
3. Gangguan merata di Sumut, pendaftaran dilakukan secara manual
Sementara itu, Ketua Panitia PPDB 2019 Dinas Pendidikan (Disdik) Sumut, Ruslan mengakui adanya gangguan internet. Namun, pihaknya sudah melakukan antisipasi dengan mengeluarkan kebijakan.
"Untuk hari ini, operator sekolah bisa mengarahkan orang tua siswa untuk mendaftarkan PPDB secara manual untuk antisipasi agar orangtua tidak kecewa," kata Ruslan.
Untuk pendaftaran PPDB Online zonasi digelar sejak 19-25 Juni 2019. Ruslan mengatakan gangguan tersebut hampir diseluruh Kabupaten/Kota di Sumut. Bukan terjadi di Kota Medan saja. Pihak Disdik Sumut juga menyampaikan surat edaran ke Cabang Dinas.
"Besok, PPDB Online zonasi khusus untuk Medan, itu antisipasi kita lakukan untuk bersamaan. Karena ribuan siswa mendaftar itu," pungkasnya.
Baca Juga: Gangguan Server, 61 SMA di Sumut Gagal Gelar Tes Seleksi Masuk Online