[BREAKING] Longsor Sibolangit, Jalur Medan-Berastagi Putus Total

Satu orang tewas akibat kejadian ini

Medan, IDN Times – Gumilar Aditya, warga Kota Medan sampai sekarang masih berada di kawasan Kecamatan Sibolangit. Mobilnya masih terjebak macet sejak Kamis (3/12/2020) malam. Kemacetan terjadi karena bencana longsor yang terjadi di beberapa titik di jalur Medan-Berastagi.

“Dari tadi malam sekitar pukul 21.30 WIB, lalu lintas sudah tidak bergerak. Kami bermalam di dalam mobil. Saya tadi malam berangkat dari Sidikalang,” kata Gumilar kepada IDN Times sekitar pukul 11.34 WIB.
Sampai saat ini, Gumilar masih bertahan di dalam mobil. Begitu juga dengan kendaraan lainnya.

Sementara itu, Kasat lantas Polrestabes Medan AKBP Sonny W Siregar menjelaskan, pihaknya saat ini sudah mendeteksi 20 titik longsoran. Longsor terjadi mulai titik jalur Desa Rambung Baru, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang.

"Terdapat 2 kendaraan, 1 unit truk dan 1 unit grand Max tertimpa longsoran dan satu korban meninggal dunia,"ungkap Sonny dalam keterangannya melalui akun instagram @satlantaspolrestabesmedan.

Salah satu titik longsor terparah terletak di kawasan PDAM Tirtanadi. Bahkan masih berpotensi terjadi longsor susulan.

"Ini longsoran (tikungan PDAM Tirtadani) yang masih sangat berbahaya sekali. Bisa menimpa pengendara yang melintas. sehingga kami imbau utnuk sementara waktu jangan melintas,” ungkapnya.

Sampai saat ini upaya pembersihan material longsor masih dilakukan. Pengendara diimbau tidak melalui jalur tersebut.

Baca Juga: Ini Beberapa Titik Lokasi Banjir Parah di Kota Medan dan Sekitarnya

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya