Jelang Lebaran, Sistem Penjualan Tiket Online Kereta Api Dimaksimalkan

Pemesanan tiket kereta api bakal meningkat

Medan, IDN Times- Perayaan hari lebaran kerap dijadikan masyarakat untuk pulang ke kampung halaman atau mudik. Momen itulah membuat tiket pemesan jasa transportasi mengalami peningkatan. Salah satunya pemesanan tiket Kereta Api.

Guna mengantisipasi peningkatan itu, PT Kereta Api Indonesia (KAI) Persero Divisi Regional I Sumatera Utara, melakukan optimalisasi sistem penjualan tiket online. Harapannya optimalisasi bisa memaksimalkan pelayanan kepada calon penumpang kereta api.

1. Penjualan tiket online agar masyarakat semakin nyaman

Jelang Lebaran, Sistem Penjualan Tiket Online Kereta Api Dimaksimalkansource_name

Meskipun saat ini penjualan tiket kereta untuk masa lebaran baru 2 persen dari total 152.152 tiket yang disediakan. PT KAI tetap optimis menghabiskan tiket yang telah disediakan.

“Tapi PT. KAI Divre I Sumut tetap melakukan langkah antisipasi berupa tuning dan optimalisasi database system ticketing,” kata Manajer Humas PT. KAI Divre I Sumut Muhammad Ilud Siregar di Medan, Kamis (11/4).

Ilud menjelaskan optimalisasi sistem untuk membuat masyarakat semakin nyaman dan proses pemesanan tiket dapat berjalan dengan lancar. Bahkan untuk menjamin pelayanan maksimal kepada masarakat, PT. KAI juga melakukan penambahan application server dan bandwidth internet hingga dua kali lipat dari hari biasanya.

2. PT KAI akan turunkan petugas tambahan di perlintasan tak berpalang

Jelang Lebaran, Sistem Penjualan Tiket Online Kereta Api DimaksimalkanAnalisa/Khairil Umri

Selain itu, PT. KAI Divre I Sumatera Utara melakukan persiapan menyangkut proses pengamanan. Petugas akan disiapkan disetiap persimpangan yang dilalui lintasan kereta yang tidak mempunyai palang perlintasan.

Sedangkan mengenai cuaca yang sempat dikhawatirkan Menteri Perhubungan menjadi hambatan, KAI Divre I Sumatera Utara akan selalu memantau laporan cuaca melalui Pusat Kendali Operasi. Sehingga pihaknya dapat memantau dan melakukan antisipasi jika cuaca buruk terjadi.

3. Pemesanan tiket tahun 2019 naik 4 persen dari tahun sebelumnya

Jelang Lebaran, Sistem Penjualan Tiket Online Kereta Api DimaksimalkanIDN Times/Mohamad Ulil Albab

“Alhamdulillah dibandingkan 2018 lalu, di tahun ini ada peningkatan kurang lebih 4 persen,” jelas Ilud.

Diinformasikan Ilud, untuk menyambut libur lebaran mendatang, PT. KAI Divre I Sumatera Utara menyiapkan 40 kereta reguler. Terdiri dari 6 perjalanan KA Sri Bilah Utama relasi Medan - Rantau Prapat, 2 perjalanan KA Sri Biliah Premium relasi Medan - Rantau Prapat dan 6 perjalanan KA Putri Deli relasi Medan - Tanjung Balai.

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya