Sudah Tahu? Ini 5P yang Harus Diterapkan dalam Berkendara Motor

Berkendara harus utamakan keselamatan ya, Bro!

Medan, IDN Times - Kesadaran berkendara dengan roda dua yang mengutamakan keselamatan di kalangan masyarakat masih terbilang minim yang menyebabkan meningkatkanya angka kecelakaan lalu lintas yang marak terjadi.

Ismed Risya, Tim Safety Riding PT Indako Trading Coy selaku main dealer Honda di wilayah Sumatera Utara (Sumut) mengungkapkan, berkendara dengan kendaraan impian tentunya akan menghadirkan kesenangan dan kebanggaan tersendiri bagi penggunanya.

Namun berkendara juga membutuhkan keahlian dan pengetahuan tentang bagaimana melindungi diri dari resiko kecelakaan yang banyak dipicu oleh faktor manusia yang tidak mematuhi peraturan lalu lintas dan mengesampingkan kaidah keselamatan berkendara (safety riding).

Menyikapi kondisi tersebut, maka tim Safety Riding Honda ingin berbagi sejumlah piranti berkendara aman dengan selalu mengingat dan menerapkan 5P sebelum berkendara sebagai modal menjaga keamanan, kenyamanan, sekaligus kesehatan.

1. Pastikan kondisi badan sehat dan bugar

Sudah Tahu? Ini 5P yang Harus Diterapkan dalam Berkendara MotorSafetyriding (Dok. IDN Times)

Pertama, pastikan kondisi badan sehat dan bugar sebelum berkendara. Karena dengan kondisi badan yang sehat, maka pengendara akan dapat fokus dan berkonsentrasi selama perjalanana.

Baca Juga: Filosofi Kopi Ride Hadir di Medan, Ini Menu Andalannya

2. Periksa kondisi motor

Sudah Tahu? Ini 5P yang Harus Diterapkan dalam Berkendara MotorIlustrasi Service Sepeda Motor Honda (Dok. IDN Times)

Kedua, periksa kondisi motor kesayangan apakah sudah siap untuk digunakan, seperti halnya memeriksa ketersediaan bensin, oli, busi, dan kondisi ban. Hal tersebut sangat penting untuk menghindari resiko motor ngadat di jalan. Jangan lupa sebelum berkendara untuk memanaskan mesin motor agar performa tarikan mesin dapat bekerja dengan baik.

3. Pakailah perlengkapan berkendara

Sudah Tahu? Ini 5P yang Harus Diterapkan dalam Berkendara MotorIlustrasi Safety Riding (Dok. IDN Times)

Ketiga, pakailah perlengkapan berkendara yang akan melindungi kita dari risiko kecelakaan fatal, meliputi helm SNI, jaket, dan masker, agar tetap safety selama diperjalanan.

4. Patuhi rambu-rambu lalu lintas

Sudah Tahu? Ini 5P yang Harus Diterapkan dalam Berkendara MotorEdukasi safety riding pada pelajar SMP di Indako Safety Riding Center Medan (Dok. IDN Times)

Keempat, patuhi rambu-rambu lalu lintas selama berkendara untuk keamanan dan kenyamanan diri sendiri maupun pengendara lain. Dengan mematuhi peraturan tentunya juga menunjukkan peran serta untuk mewujudkan lalu lintas yang tertib dan aman.

5. Persiapkan surat-surat berkendara

Sudah Tahu? Ini 5P yang Harus Diterapkan dalam Berkendara Motor

Kelima, persiapkan surat-surat berkendara seperti SIM dan STNK, jangan sampai kedua item itu ketinggalan, dan menyebabkan pengendara terkena tilang aparat kepolisian.

Ismed Risya menambahkan, Dengan semangat Satu hati, tim safety riding Honda akan terus berkomitmen untuk terus berupaya memberikan edukasi melalui kampanye #Cari_aman dengan selalu mengutamakan keselamatan saat berkendara dengan motor di jalan. Honda juga mengajak untuk selalu menerapkan 5P setiap kali berkendara, sehingga perjalanan dengan motor kebanggaan akan lebih menyenangkan dan hal-hal yang berharga dalam hidup dapat kita selamatkan, “ ujar Ismed Risya.

Baca Juga: Sporty Banget, Ini Penampakan Motor Sport Honda CBR600RR

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya