Rekam Jejak Jhonny Edison, Ajudan Jokowi yang Jadi Kapolrestabes Medan

Ternyata lulusan Akpol terbaik 1996

Medan, IDN Times - Kombes Pol Jhonny Edison Isir resmi menjabat Kapolrestabes Medan mengantikan Brigjen Pol Dadang Hartanto. Upacara serah terima jabatan dipimpin Kapolda Sumut Irjen Pol Martuani Sormin di Aula Tribrata, Jumat (3/12).

Kombes Pol Johnny Edison Isir sebelumnya pernah menjabat sebagai ajudan Presiden Joko Widodo dari 2017-2018.

Kemudian ia menjabat Analis Kebijakan Madya Bidang Binkar SSDM Polri pada 2019.

Penunjukan Jhonny sebagai Kapolrestabes Medan ini dilakukan oleh Kapolri Jenderal Idham Azis lewat Surat Telegram bernomor ST/3331/XII/KEP/2019 tertanggal 20 Desember 2019.

Yuk lihat rekam jejak karier Kapolrestabes Medan yang baru:

1. Lulusan Akpol terbaik 1996

Rekam Jejak Jhonny Edison, Ajudan Jokowi yang Jadi Kapolrestabes MedanJhonny Edison Isir saat menerima penghargaan lulusan Akpol Terbaik 1996 dari Presiden Soeharto (Dok. Liputan Indonesia)

Kombes Jhonny Edison yang merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 1996. Ia menerima Adhimakayasa Lulusan Terbaik Akpol kala itu.

Lahir di Jayapura, Papua pada 7 Juni 1975. Usianya kini 44 tahun.

Ayah dua anak ini memiliki karier yang cukup gemilang, khususnya di bidang reserse. Mengawali tugas di Polres Dili Timor Timur (1997-1998), ia kemudian menduduki jabatan Kasat Serse Polres Masiana dan Kasat Sabhara Polres Dili. 

Berikutnya Jhonny lama ditugaskan di Jawa Timur (Jatim) dengan berbagai posisi, termasuk Wakapolres Surabaya Selatan. 

Setelah lebih dari 10 tahun berkarier di Jatim, suami dari Astrid Alice Parera ini kembali ke Papua menjadi Kasubdit Tipikor Polda Papua.

Baca Juga: Jhonny Edison Isir, Mantan Ajudan Jokowi Jadi Kapolrestabes Medan

2. Ukir sejarah sebagai orang Papua pertama yang menjadi ajudan Presiden RI

Rekam Jejak Jhonny Edison, Ajudan Jokowi yang Jadi Kapolrestabes MedanJhonny Edison Isir (kiri) saat bersama Kapolri Tito Karnavian dan ajudannya Stefanus yang juga orang Papua (Dok. Istimewa)

Kemudian Jhonny diangkat menjadi Kapolres Jayawijaya (2013-2014) dan dimutasi menjadi Kapolres Manokwari (2014-2016). 

Menjadi Wadir Reskrimum Polda Banten (2016), Dosen Utama STIK PTIK (2016).

Ia kemudian menduduki jabatan sebagai Dirreskrimsus Polda Riau (2017) dan pernah menjadi ajudan Presiden Jokowi pada 2017-2018. Ia mengukir sejarah sebagai orang Papua pertama yang menjadi ajudan Presiden RI.

Sepanjang 2019 ia menjabat Analis Kebijakan Madya Bidang Binkar SSDM Polri.

3. Riwayat Pendidikan

Rekam Jejak Jhonny Edison, Ajudan Jokowi yang Jadi Kapolrestabes MedanJhonny Edison Isir Kaporestabes Medan (Dok. IDN Times)

SD Kristus Raja Jayapura (1981-1987)
SMP Negeri 2 Jayapura (1987-1990)
SMA Taruna Nusantara Magelang (1990-1993)
Akpol Semarang (1993-1996)
PTIK (2001-2003)
Master Transnational Crime Prevention/MTCP, University of Wollongong Australia (2006)

4. Riwayat Jabatan

Rekam Jejak Jhonny Edison, Ajudan Jokowi yang Jadi Kapolrestabes MedanJhonny Edison Isir (dua dari kiri) saat bersama Kapolri Tito Karnavian dan ajudannya Stefanus yang juga orang Papua (Dok. Istimewa)

Pamapta Polres Dili Timor Timur (1997-1998)
Kasat Serse Polres Masiana Timor Timur (1998-1999)
Kasat Shabara Polres Dili (1999)
KBO Serse Polres Surabaya Utara Polda Jatim (Desember 1999-Juli 2000).
Kanit Res Inte Polsek Krembangan Polres Surabaya Utara Polda Jatim (2000-2001)
Kapolsek Karangpilang Polres Surabaya Selatan (2003-2005)
Kanit I Sat II Ekonomi Dit Reskrim Polda Jatim (2007-2008)
Wakasat Serse Polwiltabes Surabaya (2008-2009)
Wakapolres Surabaya Selatan Polda Jatim (2009-2010).
Kanit II Sat I Pidum Ditreskrim Polda Jatim (2010-2011)
Kanit I Subdit II Hardabangta Ditreskrimum Polda Jatim (2011-2012).
Kasubdit III Tipikor Dirtreskrimsus Polda Papua (2012-2013)
Kapolres Jayawijaya (2013-2014)
Kapolres Manokwari (2014-2016)
Wadirreskrimum Polda Banten (2016)
Dosen Utama STIK PTIK (2016)
Dirreskrimsus Polda Riau (2017)
Ajudan Pribadi Presiden Joko Widodo (2017)
Analis Kebijakan Madya Bidang Binkar SSDM Polri pada (2019)
Kapolrestabes Medan (2020)

Baca Juga: Bom di Polrestabes Medan, Total 30 Orang Sudah Ditetapkan Tersangka

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya