Pekan Amal Tzu Chi Medan Galang Dana Libatkan 100 Tenant Menarik

- Relawan dari berbagai daerah ikut serta dalam Pekan Amal Tzu Chi Medan
- Pengunjung disajikan hiburan dan kegiatan edukatif selain berbelanja di bazar
- Pekan Amal Tzu Chi merupakan kolaborasi relawan dan masyarakat untuk mendukung gerakan kemanusiaan
Medan, IDN Times - Yayasan Buddha Tzu Chi Medan bersama DAAI TV menggelar Pekan Amal Tzu Chi di kompleks Chandra Kumala School, Cemara Asri, pada Minggu (16/11/2025). Pekan Amal yang berisi bazar 100 tenant makanan vegetarian, produk kreatif dan ramah lingkungan seperti tas, pakaian dan lainnya ini bertujuan mengumpulkan dana untuk pembangunan Gedung dan Sekolah Tzu Chi di Medan.
Acara dimulai pukul 08.00 WIB dengan senam zumba dan aerobik yang diikuti relawan, panitia, dan masyarakat. Aktivitas pembuka ini membuat suasana pagi menjadi penuh energi.
1. Relawan datang dari Aceh, Pekanbaru dan Jakarta

Wakil Ketua Yayasan Budha Tzu Chi Medan Sylvia Chuwardi didampingi Kordinator Pekan Amal Betty Ang, secara resmi membuka event bazar dengan pemukulan genta.
Sylvia mengatakan bazar makanan vegetarian dalam Pekan Amal Tzu Chi ini merupakan salah satu cara untuk mengajak masyarakat Kota Medan mengenal makanan vegetarian yang sehat untuk tubuh dan berkontribusi untuk menjaga kelestarian lingkungan.
Dia mengaku merasa senang karena semua relawan Tzu Chi bersemangat berperan dalam bazar ini. “Relawan yang berpartisipasi dalam bazar ini bukan hanya dari Medan dan daerah sekitar Sumatera Utara, tapi juga dari Aceh, Pekanbaru dan Jakarta. Semua bersemangat untuk pembangunan gedung dan sekolah Tzu Chi. Kami bersyukur ribuan masyarakat juga mendukung dengan hadir di bazar ini,” kata Sylvia.
2. Selain berbelanja, pengunjung juga disajikan berbagai hiburan dan kegiatan edukatif

Antusiasme pengunjung terlihat dari padatnya area bazar sejak pagi. Selain berbelanja, pengunjung juga disajikan berbagai hiburan dan kegiatan edukatif.
Grup penabuh genderang Chongqu tampil membawakan “Crayon Kehidupan”. Sementara murid-murid Kelas Budi Pekerti Tzu Chi membawakan penampilan isyarat tangan. Relawan Tzu Chi juga menampilkan produk DAAI Tech dengan fashion show pakaian ramah lingkungan.
Panggung bazar juga diisi kegiatan edukatif berbagi ilmu tentang mendaur ulang sampah rumah tangga dari relawan Tzu Chi.
3. Pekan Amal Tzu Chi menjadi bentuk kolaborasi relawan dan masyarakat untuk mendukung gerakan kemanusiaan

Kordinator Acara dari DAAI TV, Dinal Apriansyah, mengatakan Pekan Amal Tzu Chi menjadi bentuk kolaborasi relawan dan masyarakat untuk mendukung gerakan kemanusiaan Tzu Chi di Medan.
“Melalui kegiatan ini, kami berharap bisa mengumpulkan dana sekaligus mengajak masyarakat terlibat dalam kegiatan sosial dan pelestarian lingkungan,” ujarnya.
Meski ribuan orang hadir pada acara bazar ini, tapi kebersihan terlihat tetap terjaga. Para pengunjung yang menikmati makanan sadar untuk membersihkan sendiri meja dan memilah sampah setelah selesai makan. Para relawan Tzu Chi selalu mengimbau para pengunjung untuk tidak membuang makanan dan melakukan pemilahan sampah.
Acara berlangsung tertib dan meriah hingga sore hari, dengan para pengunjung menikmati berbagai kegiatan sekaligus berkontribusi dalam misi kemanusiaan Tzu Chi.


















