Anggota TNI Siantar Raih Medali Emas Pencak Silat Internasional

Prajurit Yonif 122/Tombak Sakti ini kerap banggakan korpsnya

Simalungun, IDN Times - Serda Alhadid, yang bertugas di Kodam I/Bukit Barisan menyumbangkan penghargaan kepada korps-nya karena kemampuannya dalam dunia bela diri pencak silat. Petarung dari Yonif 122/Tombak Sakti Brigif 7/Rimba Raya mampu meraih medali emas di ajang internasional.

Serda Alhadid meraih medali emas di Kejuaraan Pencak Silat Pandu Samudra Internasional Championship. Kejuaraan pencak silat yang diikuti 984 peserta dari semua kelas digelar sejak 2- 4 Agustus di gelar di Gedung Olahraga Tegal Selatan, Slawi, Kabupaten Tegal.

Baca Juga: Satpol PP yang Raih Emas Kejurnas Kickboxing, 5 Fakta German Hutagaol

1. Bukan medali emas perdana

Anggota TNI Siantar Raih Medali Emas Pencak Silat InternasionalDok.IDN Times/istimewa

Alhadid bukan baru kali ini saja menyumbang emas. Sebelumnya ia juga berjaya di Kejuaraan SLOC ASIA 2019 (Sumedang Open Larang Championship) di GOR UNSAP Sumedang Jawa Barat, April 2019 lalu dengan medali emas. 

Kemudian dalam ajang Bali Internasional Championship 1 Tahun 2019, prajurit Yonif 122/TS tersebut kembali meraih medali emas, Juli 2019 lalu. 

2. Danyonif 122/TS Letkol Inf Ahmad Aziz puji keberhasilan prajuritnya

Anggota TNI Siantar Raih Medali Emas Pencak Silat InternasionalDok.IDN Times/istimewa

Atas prestasi itu, Danyonif 122/TS Letkol Inf Ahmad Aziz, menyampaikan rasa bangganya kepada prajurit Serda Alhadid. Menurutnya apa yang dipersembahkan Serda Alhadid buat kesatuannya bukan hanya kali ini saja, bahkan sudah berulangkali. “Alhamdulillah, Serda Alhadid kembali mengukir prestasi sehingga mengharumkan nama satuan Kodam I/BB, saya bangga dan salut apa yang diraih Serda Alhadid," ungkap Danyonif 122/TS.

Danyonif 122/TS mengatakan, Kejuaraan Pencak Silat, Pandu Samudra Internasional Championship tersebut menjadi bagian dari contoh rasa nasionalisme. Pada prinsipnya perjuangan yang dilakukan oleh atlet Kodam I/BB tersebut diharapkan bisa menjadi motivator dan mengajak komponen masyarakat untuk membangun negeri ini melalui prestasi.

“Semoga prestasi yang sudah diraih senantiasa dapat membuat Serda Alhadid tetap rendah hati dan lebih meningkatkan prestasinya serta mampu merangsang prajurit yang lain untuk meningkatkan prestasinya pada setiap bidang baik Militer maupun bidang lainnya,” harap Danyonif.

3. Perjalanan Serda Alhadid meraih emas

Anggota TNI Siantar Raih Medali Emas Pencak Silat InternasionalDok.IDN Times/istimewa

Perjuangan Alhadid meraih emas Kejuaraan Pencak Silat Pandu Samudra Internasional Championship tak mudah. Bertarung di kelas 70kg-75 kg, prajurit Tombak Sakti berhasil mengalahkan lawan-lawannya antara lain bertanding dengan atlet Polda Jateng, kemudian hadapi atlet Polresta Pemalang menang WMP/KO.

Ketiga, bertanding dengan atlet STI Banten. Keempat, bertanding dengan atlet PSY Kaltim, dan partai final menghadapi atlet TS Surabaya dengan menang bendera 5: 0.

Baca Juga: KBI Sumut Bawa Pulang 6 Medali dari Kejurnas KickBoxing di Jakarta

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya