5 Hal yang Bisa Kamu Lakukan saat Gabut di Kantor  

Kerjaan sudah tuntas, ngapain lagi ya enaknya?

Pernah nggak kamu merasa gabut alias bingung harus melakukan apa di kantor? Pekerjaan sudah selesai dan tanggungan sudah tidak ada. Alhasil, kamu cuma bisa diam saja sampai waktu pulang.

Tapi tau nggak sih, sebenernya ada beberapa kegiatan yang bisa kamu lakukan lho saat gabut di kantor? Apalagi beberapa kantor menyediakan sejumlah fasilitas. Yuk cari tau, biar kamu punya referensi kegiatan seru.

1. Streaming acara favoritmu

5 Hal yang Bisa Kamu Lakukan saat Gabut di Kantor  unsplash.com/Souvik Banerjee

Yups, nonton bisa jadi pilihan yang pas nih kalau kamu sedang gabut di kantor. Ada banyak tayangan seru yang bisa kamu tonton, seperti film, drama series, reality show, dan sebagainya. Tidak usah jauh-jauh, sekarang kamu bahkan bisa nonton dari meja kerjamu. Kamu bisa pergi ke platform seperti Netflix, Viu dan Disney+ Hotstar.

Lebih asyik lagi kalau teman satu divisimu sedang gabut semua. Jadi kalian bisa nonton bareng di ruangan. Tapi kalau cuma kamu yang sedang gabut, pastikan kamu pakai earphone ya kalau sedang nonton. Kamu pasti tidak ingin kena marah atasan kan karena mengganggu partner kerjamu?

2. Nongkrong di kafetaria

5 Hal yang Bisa Kamu Lakukan saat Gabut di Kantor  unsplash.com/Alex Haney

Kalau sedang gabut dan tidak ada kerjaan, kamu bisa bersantai sejenak. Beberapa kantor menyediakan kafetaria atau kantin yang enak. Jadi kamu bisa datang kesana untuk sekedar ngopi dan pesan makanan enak. Hitung-hitung mengisi kembali energi yang sudah. Sambil menghilangkan penat, kamu juga bisa mengobrol santai dengan beberapa teman yang sedang beristirahat. Pasti menyenangkan bisa duduk santai, ngopi dan bertukar insight dengan partner kerja.

3. Menikmati fasilitas kantor

5 Hal yang Bisa Kamu Lakukan saat Gabut di Kantor  unsplash.com/Kaylah Matthews

Biasanya kantor akan menyediakan berbagai macam fasilitas untuk para karyawan. Fasilitas ini ditujukan agar karyawan merasa nyaman saat berada di kantor. Sebut saja fasilitas kursi pijat, ruang santai, atau bahkan taman. Nah, saat kamu tidak ada pekerjaan, kamu bisa loh menikmati semua fasilitas itu. Anggap saja sebagai reward, karena kamu telah mengerjakan pekerjaanmu lebih cepat.

4. Main games seru

5 Hal yang Bisa Kamu Lakukan saat Gabut di Kantor  unsplash.com/Glenn Carstens Peters

Kegiatan ini cocok banget nih dilakukan saat kamu gabut. Ada banyak games menarik di google play store yang bisa kamu unduh dan mainkan. Mulai dari Candy Crush, Subway Surf, Mario Kart, Mobile Legends, dan sebagainya. Apalagi kalau kamu punya partner main games yang bisa diajak, pasti jadi makin seru. Selain games online, kamu juga bisa main games offline kok. Beberapa kantor bahkan menyediakan fasilitas game seperti tenis meja atau billiard agar karyawan tidak merasa bosan.

5. Membaca untuk menambah wawasan

5 Hal yang Bisa Kamu Lakukan saat Gabut di Kantor  unsplash.com/Mateus Campos Felipe

Jangan biarkan waktu senggangmu terbuang sia-sia ya. Saat tidak ada kerjaan, kamu bisa menghabiskan waktumu untuk membaca kok. Bukan hanya buku, kamu juga bisa membaca artikel atau jurnal untuk menambah wawasanmu. Ada banyak platform yang bisa kamu singgahi untuk menemukan bacaan-bacaan berkualitas.

Gimana nih? Kamu sudah punya referensi kegiatan seru kan. Jadi jangan bingung lagi ya kalau gabut di kantor.

Lina Safitri Azizah Photo Community Writer Lina Safitri Azizah

Part time human, full time dreamer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya