Hosly Goods, Ukir Nama Kamu di Gelang dan Dompet dari Kulit Sapi

Produk karya anak Medan

Medan, IDN Times - Hosly Goods produk antik dan unik dari karya anak Medan berhasil menarik perhatian para kawula muda di kota Medan.

Semua produk ini terbuat asli dari kulit sapi, dan juga sepenuhnya handmade atau dibuat dengan tangan oleh sepasang pengrajin Hosly Goods yaitu Puput dan Arya.

1. Kulit sapi, impor dari pulau Jawa

Hosly Goods, Ukir Nama Kamu di Gelang dan Dompet dari Kulit Sapiinstagram/hoslygods

Bahan dasar produk yang dilakukan oleh pasangan pengrajin ini berasal dari pulau Jawa. Menurut Arya di kota Medan belum ada kulit sapi yang sesuai dengan jenis kriteria diinginkannya.

"Di Medan ada di jalan Sutrisno. Tapi bukan yang kriteria yang kita pakai dan harganya juga tinggi. Nah, aku biasa ngambil tuh suplay, kalau gak Bandung, Jogja, Magetan, dan daerah lainnya. Aku pesan juga tergantung lagi butuh apa," ungkapnya

Terdapat juga berbagai pilihan warna gelang seperti natural, hitam, coklat, navy, hijau dan lainnya.

Baca Juga: Cut Meyriska pun Pakai, 5 Hal tentang Henna Jayanti Mandasari

2. Respon millennial dengan gelang kulit sapi

Hosly Goods, Ukir Nama Kamu di Gelang dan Dompet dari Kulit SapiInstagram/hoslygods

Awalnya Arya dan Puput merasakan respon para kaum millennial di Medan yang masih sedikit berbeda yaitu kurang edukasi pemakaian terhadap produk lokal dibandingkan dari daerah lain, seperti pulau Jawa.

"Di awal kita ngerasain iklim untuk orang melihat handmade itu masih kurang, orang di sini cenderung melihatnya brand-brand beli ke mall, kalau gak beli kw-kwan di pajak. Jadi kita edukasinya susah, tapi makin lama makin lama kesini makin nemu," tuturnya.

Menurutnya ini terjadi dikarenakan di Medan para pelaku handmade sendiri masih kurang mengedukasi masyarakat untuk mencintai produk lokal.

3. Penjualan via medsos

Hosly Goods, Ukir Nama Kamu di Gelang dan Dompet dari Kulit Sapiinstagram/hoslygods

Saat ini Hosly Goods masih menjualkan produknya dari via Media Sosial, dikarenakan belum memiliki toko. Salah satu Media Sosial Hosly Goods di instagram @hoslygoods.

"Rencananya belum buka ke arah sana. Karena target kita masih online market-nya lebih gede. Tapi kalau orang mau datang liat proses kerja itu bisa langsung tempat kerja kita workshop-lah kalau bahasa kerennya di jalan Taduan Pancing Medan," ungkapnya.

Baca Juga: Cat Cafe Medan, Hangout Seru Bareng Kucing Berbagai Ras

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya