Di TPS Djarot, Prabowo-Sandi hanya Raih 14 Suara

Jokowi-Ma'ruf menang telak

Medan, IDN Times - Kemenangan Jokowi-Ma'ruf juga kelihatan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 10 di Kelurahan Madras, Medan Polonia, Rabu (17/4). Di TPS tempat Djarot Saiful Hidayat menggunakan hak suaranya, itu Jokowi-Ma'ruf unggul telak dari pasangan Prabowo-Sandi.

Jokowi-Ma'ruf di TPS 10 memperoleh 106 suara. Sementara Prabowo-Sandi mendapat 14 suara. Dari total 120 pemilih, pasangan nomor urut 01 ini unggul 92 suara.

Amatan wartawan di lokasi, saat mencoblos Djarot datang bersama sang istri Heppy Farida. Dia tiba di lokasi sekitar 10.30 WIB. Kehadiran Djarot sontak menarik perhatian warga yang datang untuk menyoblos. Dia tampak meladeni masyarakat yang meminta foto bersamanya.

Usai memilih, dia mengungkapkan bahwa alasanya menjadi Caleg DPR RI, Dapil Sumut 3 dari Partai PDIP, untuk menunjukkan rasa cintanya kepada Sumut.

"Kalau pengen menang, enaknya di jawa.Tapi saya di sini bersama keluarga, karena saya cinta sama warga Sumut," ungkap Djarot.

Djarot menambahkan, bentuk kecintaannya kepada warga Sumut, salah satunya adalah dia tidak meninggalkan Sumut ketika kalah di Pemilihan Gubernur Sumut pada 2018 lalu.

"Kami tunjukkan bahwa kami sekeluarga betul-betul mencintai masyarakat Sumut dan cinta bangsa Indonesia," tegasnya.

Baca Juga: Nyoblos di Medan, Djarot Optimis Melangkah ke Senayan dari Sumut

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya