Halloween 2025, ibis Styles Medan Pattimura Bikin 'Demon Bride'

Medan, IDN Times - Halloween telah menjadi tradisi global yang dirayakan setiap tanggal 31 Oktober, bermula dari kebiasaan masyarakat Barat yang identik dengan kostum menyeramkan, dekorasi tematik, dan pesta bertema horor.
Seiring waktu, perayaan ini semakin populer di berbagai negara, termasuk Indonesia, dan kini menjadi salah satu momen yang paling dinantikan setiap tahunnya oleh masyarakat, termasuk di Kota Medan.
1. Usai Ritual Dedemit tahun lalu, kini ibis hadirkan pengalaman horor bertema Demon Bride

Di antara berbagai perayaan Halloween yang hadir di kota ini, ibis Styles Medan Pattimura selalu menjadi salah satu yang paling ditunggu. Dengan konsep unik, dekorasi tematik, serta ide kreatif yang berbeda setiap tahunnya. Bahkan Halloween di ibis Styles Medan Pattimura telah menjadi signature event yang dinantikan para tamu dan pengunjung setia.
Melanjutkan kesuksesan “Ritual Dedemit” tahun lalu, tahun ini ibis Styles Medan Pattimura kembali menghadirkan pengalaman horror yang seru penuh kejutan dan menyeramkan melalui Halloween 6.0: DEMON BRIDE, yang akan digelar pada Jumat (31/10/2025).
2. Tema tahun ini diangkat dengan kisah sang Demon Bride

Fanny Siregar sebagai Marketing Communication ibis Style Pattimura Medan mengatakan tahun ini mengangkat tema dengan kisah sang Demon Bride, yang menceritakan sosok pengantin misterius yang konon dapat memberikan kekayaan, dan kemewahan bagi siapa pun yang mencari jalan pintas menuju keberuntungan.
Sosok pengantin tersebut selalu menuntut “tumbal” dari para pengikutnya sebagai bentuk perjanjian gelap yang tak bisa dibatalkan. Nuansa mistis dan horor ini akan dihidupkan melalui dekorasi tematik, pertunjukan interaktif, serta jamuan makan malam yang penuh keseruan dan kejutan di setiap sudutnya.
3. Tamu akan menikmati paket lengkap pada momen Halloween Dinner dengan harga Rp188 ribu

Dengan harga Rp188 ribu nett/pax, para tamu akan menikmati Halloween Dinner lengkap dengan Live Music Performance, Tarot Reading by Toni Chen, Photobooth Corner, Demon Bride Experience, Haunted Games & Mystery Box. Kemudian juga ada, Grand Prize 1 Voucher Kamar Suite di ibis Styles Medan Pattimura.
Para tamu juga diajak mengekspresikan gaya terbaik mereka dalam Best Costume Competition, dengan hadiah menarik untuk tampilan paling spooky & stylish.
Bagi yang ingin mendapatkan penawaran terbaik, tersedia Pre-Sale Ticket seharga Rp160 ribu nett/pax dengan pemesanan via DM Instagram.
Rasakan malam penuh misteri, tawa, dan ketegangan di ibis Styles Medan Pattimura, dimana legenda Demon Bride akan membawa Anda ke dalam kisah yang tak terlupakan.


















