BMKG Perkirakan 10 Hari Kedepan Sumut Dilanda Hujan

Medan, IDN Times - Badan Meteorologi Klimatologi Geofisika memperkirakan wilayah Sumatera Utara akan mengalami hujan selama 10 hari kedepan, mulai 1 Januari 2026 hingga 10 Januari 2026.
Hal ini dilihat IDN Times dari surat yang dikeluarkan oleh BMKG Balai Besar Wilayah I Sumut, kepada Gubernur Sumut tentang Peringatan Dini Cuaca dan Iklim Provinsi Sumatera Utara Periode Dasarian I Januari 2026.
"Dengan hormat kami sampaikan Informasi Peringatan Dini Cuaca dan Iklim Provinsi Sumatera Utara untuk periode Dasarian I Januari 2026. Update dasarian II Desember 2025, terpantau 100 persen zona musim di wilayah Sumatera Utara telah memasuki Musim Hujan," tulis dalam surat yang ditandatangani oleh Hendro Nugroho sebagai Kepala BMKG Balai Besar Wilayah I Sumut.
Dalam surat tersebut dijelaskan bahwa, pada tinjauan parameter iklim Secara Umum/Global/Regional maka hasil monitoring pada Dasarian II Desember 2025 menunjukkan bahwa indeks IOD sebesar -0.22, sedangkan untuk indeks ENSO sebesar -0.67 yaitu La Nina Lemah.
IOD diprediksi Netral dan akan bertahan hingga pertengahan tahun 2026, sedangkan ENSO diprediksi berada pada kondisi La Nina Lemah hingga awal tahun 2026, kemudian diprediksi memasuki kondisi Netral hingga pertengahan tahun 2026.
Kemudian, prospek cuaca/Iklim Provinsi Sumatera Utara untuk updatenya dasarian II Desember 2025, terpantau 100 persen zona musim di wilayah Sumatera Utara telah memasuki periode Musim Hujan.
Adapun daerah-daerah yang perlu kewaspadaan terhadap potensi bencana hidrometeorologi seperti banjir, banjir bandang dan longsor. Sebagai berikut:
1. Berikut wilayah prediksi dari tanggal 1 hingga 3 Januari 2026 potensi hujan sedang hingga lebat

Prospek Cuaca tanggal 01 - 03 Januari 2026 potensi hujan sedang hingga lebat, ada di wilayah Labuhanbatu Utara, Langkat, Mandailing Natal, Samosir, Serdang Bedagai, Simalungun, Tapanuli Selatan, Tapanuli Tengah, Tapanuli Utara, Asahan, Batubara, Karo, Labuhanbatu, Padang Lawas Utara, Labuhanbatu Selatan, Nias, Nias Barat,Padang Lawas Utara, Pakpak Bharat, Dairi, Humbang Hasundutan, Sibolga, Asahan, Medan, Deli Serdang, dan Pematangsiantar.
2. Wilayah yang diprediksi pada cuaca tanggal 4 hingga 6 Januari 2026 potensi hujan sedang hingga lebat

Prospek Cuaca tanggal 04 - 06 Januari 2026 potensi hujan sedang hingga lebat yaitu wilayah Langkat, Medan, Deli Serdang, Asahan, Simalungun, Pematangsiantar, Dairi, Labuhanbatu selatan, Padang lawas utara, Padang lawas, Samosir, Toba.
Selanjutnya, wilayah Humbang Hasundutan, Pakpak Bharat, Dairi, Tapanuli Selatan, Tapanuli Utara, Tapanuli Tengah, Karo, Deli Serdang, Nias Selatan, Nias Utara, Nias, Sibolga, dan Padang Sidempuan.
3. Berikut wilayah cuaca tanggal 7 hingga 10 Januari 2026

Prospek cuaca dari tanggal 7 hingga 10 Januari 2026 potensi hujan sedang hingga lebat.
Adapun wilayah yang terdampak pada tanggal tersebut, yaitu Nias Selatan, Tapanuli Tengah, Tapanuli Selatan, Tapanuli Utara, Padang
Lawas utara, Padang lawas, Toba, dairi, humbahas, pakpak Bharat, Langkat, Medan, Deli Serdang, Kota Binjai, Asahan, Simalungun, Pematang Siantar, Samosir, Toba, Asahan, Labuhanbatu selatan, Labuhanbatu, Labuhanbatu Utara, Tanjung Balai, Kota Binjai, Karo, Deli Serdang, Sibolga, Padang Sidempuan, Mandailing Natal, dan Sibolga.
"Sehubungan dengan hal tersebut, kiranya informasi ini bisa dijadikan kewaspadaan dan pertimbangan untuk melakukan langkah mitigasi dampak ikutan dari kedua kondisi tersebut. Apabila memerlukan informasi lebih rinci terkait dengan informasi iklim, prakiraan cuaca dan peringatan dini, Bapak/Ibu dapat menghubungi Stasiun Klimatologi Kelas I Sumatera Utara," kalimat ini menjadi rekomendasi untuk tetap waspada.


















