Pasutri Sumut Kawinkan Emas ASEAN Para Games dari Atletik

Sebelumnya mereka kawinkan emas di Peparnas dan GP Swiss

Medan, IDN Times- Pasangan suami istri dari Sumatra Utara berhasil merebut medali emas ASEAN Para Games untuk Indonesia dari cabang olahraga atletik. Adalah Nur Ferry Pradana dan Putri Aulia yang sukses menyumbang emas dari nomornya masing-masing.

Ferry yang turun di final 100 meter T47 putra menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 10:95 detik di Stadion Manahan Solo, Senin (1/8/2022) pagi.

Sementara sang istri, Putri Aulia meraih emas pertamanya di nomor lari 100 meter T13 putri. Sukses putri tersebut, sekaligus mengawinkan emas bagi kedua pasangan suami istri tersebut. Sebelumnya mereka juga mengawinkan emas atletik di Peparnas 2021 dan Grand Prix Swiss 2022.

1. Sempat nervous didukung langsung orangtua

Pasutri Sumut Kawinkan Emas ASEAN Para Games dari AtletikNur Ferry Pradana, suami Putri Aulia, dikalungkan medali emas oleh Sekretaris Dispora Sumut, Deliana Peparnas Papua 2021 dari cabor atletik (Dok.IDN Times/istimewa)

Ferry mengaku bersyukur dapat meraih emas pertamanya di APG tahun ini. Dia berharap medali-medali berikutnya bisa kembali diraih. 

“Emas untuk diri sendiri dan orang tua. Kalau memang dapat lima – limanya ya Alhamdulillah. Insya Allah, kalau estafet dan individu bisa dapat (emas),” ujarnya.

Pada lomba tersebut, Ferry dan Putri mendapat dukungan langsung dari orangtua mereka. 

“Nervous pasti, soalnya lawan dari negara sendiri juga. Karena orang tua dan mertua juga datang langsung ke Stadion. Mumpung tandingnya di Indonesia. Memang pertama kali orang tua nonton langsung sempat nervous. Takut kecewa orangtua, tapi akhirnya mereka jadi penyemangat,” kata Ferry.

Baca Juga: Bangga! Pasutri NPC Sumut Raih Perak di Grandprix Para Atletik Swiss

2. NPC Sumut berharap atlet lainnya bisa ikuti jejak Ferry dan Putri

Pasutri Sumut Kawinkan Emas ASEAN Para Games dari AtletikKetua NPC Sumut, Alan Sastra Ginting (Dok.IDN Times/istimewa)

Sementara itu Ketua NPC Sumut Alan Sastra Ginting bersyukur dan bangga dengan capaian Putri dan Ferry. 
 
"Alhamdulillah atlet kita sudah torehkan 2 emas di hari kedua Asean Para Games bagi kontingen Indonesia. Hasil sementara ini tentu bagi saya merupakan kebanggaan saya ucapkan kepada atlet yang telah berjuang meraih medali," kata Alan.

Alan yang juga turun di APG ini berharap para atlet Sumut lainnya juga bisa berkontribusi untuk Indonesia di APG dengan torehan medali. "Prestasi ini mereka juga mampu melampaui limit dari hasil latihan di pelatnas. Saya berharap tentunya prestasi ini menjadi motivasi atlet lain yang berjuang besok. Harapan kita kepada atlet cabor lain semoga bisa menorehkan tinta emas di APG Solo ini," harapnya.

3. Sofyan juga berhasil rebut emas di tenis meja beregu

Pasutri Sumut Kawinkan Emas ASEAN Para Games dari AtletikSofyan atlet tenis meja Sumut di Peparnas 2021 (Dok.IDN Times/istimewa)

Sukses Putri dan Ferry juga diikuti atlet Sumut lainnya di cabor atletik. Medali perak dipersembahkan Muammar Habibila di nomor lari 100 meter T13 putra. Begitu juga dengan Riadi Saputra yang tampil di nomor lempar lembing F53-55 putra juga meraih medali perak. Sedangkan Nina Gusmita juga sumbangkan medali perunggu di nomor T54 putri setelah finish ketiga di nomor 100 meter balap kursi roda.

Sebelumnya, pada pertandingan di cabang olahraga tenis beregu TT4 putra, Minggu (31/7/2022) atlet tenis meja Sumut, Sofyan juga berhasil merebut medali emas bersama rekan – rekannya. Sehingga total, atlet Sumut sudah sumbangkan 3 emas, 2 perak, dan 1 perunggu bagi Indonesia.

Hingga hari kedua pelaksanaan APG 2022, Kontingen Indonesia masih pimpin puncak klasemen sementara dengan meraih 15 emas, 10 perak, 9 perunggu. Posisi kedua Thailand dengan torehan 9 emas, 11 perak, 5 perunggu. Tempat ketiga Vietnam dengan 9 emas, 7 perak, 5 perunggu. 

Baca Juga: Pasutri Andalan Sumut Siap Maksimal di Grand Prix Para Atletik Swiss

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya