Diresmikan Menpora, Medan Kini Punya GOR Basket Hall of Fame Arena

Menambah venue basket di Medan

Medan, IDN Times- Kota Medan kembali punya venue basket baru. Gedung olahraga (gor) itu dilabeli Hall of Fame Arena. Gor yang berlokasi di Jalan Kertas, Kelurahan Sei Putih itu diresmikan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo, Jumat (17/5/2024).  

Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Menpora Dito. Pada kesempatan itu Dito berkesempatan menjajal lapangan basket. 

“Sangat apresiasi, apalagi ini standarnya sudah FIBA dan kayunya juga bagus. Kemudian juga ringnya bekas Piala Dunia, jadi ini sudah standar FIBA," kata Dito. 

1. Diharapkan bisa meningkatkan atmosfer basket di Sumut

Diresmikan Menpora, Medan Kini Punya GOR Basket Hall of Fame ArenaGor basket Hall of Fame Arena di Medan, Jumat (15/7/2024) (dok.Kemenpora)

Kata Dito, kehadiran Hall of Fame Arena ini bisa mengangkat atmosfer olahraga basket di Sumatera Utara. Tak hanya itu, apresiasi diberikan kepada pengelola fasilitas olahraga tersebut. 

“Ini menandakan bahwa atmosfer atau ekosistem industri olahraga kita semakin tinggi, dan basket memang termasuk dalam lima besar olahraga di Indonesia," ujarnya.

2. Berharap lahirnya potensi atlet basket masa depan Sumut

Diresmikan Menpora, Medan Kini Punya GOR Basket Hall of Fame ArenaGor basket Hall of Fame Arena di Medan, Jumat (15/7/2024) (instagram/hof.arena)

Dito berharap dengan hadirnya Hall of Fame Arena nantinya bisa melahirkan atlet-atlet di masa yang akan datang. Menurutnya, Sumut punya potensi anak muda untuk dipersiapkan ke jenjang atlet nasional. 

“Tempat ini akan berkontribusi dalam pengembangan olahraga. Sumut, khususnya Medan, adalah kota besar, saya yakin banyak potensi anak muda di sini yang bisa dibina dan dipersiapkan menjadi atlet nasional bahkan dunia," beber Dito.

3. Hall of Fame tambah opsi venue basket di Medan

Diresmikan Menpora, Medan Kini Punya GOR Basket Hall of Fame ArenaAksi pemain Rajawali Medan Patrick McGlynn saat versus SM Pertamina Jakarta di Gedung Serbaguna Unimed, Jumat (10/5/2024) (IDN Times/Doni Hermawan)

Kehadiran Hall of Fame semakin menambah pilihan tempat bermain basket di Medan. Sebelumnya Medan sempat punya Gor Angsapura di eranya klub IBL Angsapura. Kemudian Medan punya Gor Basket Lanud dan Gor Samudera Medan.

Saat ini di komplek Dispora juga sudah dibangun Gor basket yang dipersiapkan untuk PON 2024. Sementara klub IBL Rajawali Medan menjadikan Gedung Serbaguna Unimed sebagai kandangnya. Hanya saja ini khusus untuk IBL saja karena tempat itu bukan diperuntukkan untuk basket saja.

Baca Juga: Menpora Yakin Renovasi Stadion Harapan Bangsa Tuntas Juli

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya