TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bukan Corona, ABK Korsel yang Tewas di Langkat Diduga Sakit Jantung

Warga diimbau tak khawatir

Ilustrasi jenazah (IDN Times/Mia Amalia)

Medan, IDN Times – Kematian Anak Buah Kapal Sun Shine berbendera Panama, sempat membuat geger warga Sumatera Utara. Karena sempat mencuat isu soal penyebab kematian diduga karena terjangkit Novel Coronavirus (NcoV).

ABK yang meninggal bernama Jung Seungwon. Dia merupakan Warga Negara Korea Selatan. Dia sempat dievakuasi di perairan Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, Minggu (9/2) malam hingga akhirnya dinyatakan meninggal dunia. Saat itu kapal tempatnya bekerja akan berlayar dari Batam menuju Qatar.

Baca Juga: Awak Kapal asal Korsel Tewas, Dievakuasi di Perairan Langkat

1. Dinkes Sumut pastikan Jung Seungwon meninggal bukan karena Corona

Ilustrasi (IDN Times/Alif Rizky)

Kepala Dinas Kesehatan Alwi Mujahit Hasibuan langsung membantah soal virus corona menjadi penyebab kematian WN Korsel itu. Karena, hasil pemeriksaan tidak ditemukan tanda-tanda corona.

" Sebelum meninggal tidak ada demam, tidak ada sesak dan 14 hari sebelum meninggal tidak ada riwayat perjalanan ke negara terjangkit. Maka kesimpulannya crew kapal sun shine meninggal bukan karena penyakit karantina (Corona)," ujar Alwi dalam keterangan persnya, di Dinas Kesehatan Sumut, Senin (10/2)

2. Diduga kuat, kematian WN Korsel karena serangan jantung

Paspor awak kapal asal Korea Selatan yang tewas (Dok.IDN Times/istimewa)

Alwi kembali menegaskan jika tidak ada tanda-tanda virus corona pada jenazah WN Korsel itu. Kapal yang ditumpanginya juga tidak punya riwayat singgah ke negara yang terjangkit.

Kemungkinan terbesar kata Alwi korban tewas karena serangan jantung. “Oleh KKP Batam kapalnya sudah diperiksa ABK juga, dan laik jalan, artinya nggak ada masalah untuk mereka jalan. Yang paling  mungkin, kalau ada seperti ini  paling mungkin jantung. Kalau Corona sesuai perjalanan, penyakitnya ini tidak sesuai," ujar Alwi.

Baca Juga: Pasokan Menipis karena Corona, Harga Bawang Putih di Siantar Naik

Berita Terkini Lainnya