Dengan Sederhana, 5 Hal Ini Buktikan Hidupmu Akan Lebih Bermakna

Sederhana akan buat hidupmu lebih bahagia

Medan, IDN Times- Semua manusia tentu ingin merasakan kehidupan yang bahagia. Kehidupan yang nyaman dan tentram tanpa memikirkan cibiran orang lain.

Seringkali kita mendengar kata sederhana yang selalu diucapkan banyak orang. Hidup sederhana, penampilan yang sederhana, serta barang-barang yang sederhana. 

Makna kata sederhana sendiri adalah bersahaja dan tidak berlebih-lebihan.

Makna yang sangat baik jika dapat dijadikan pelajaran hidup. Berikut 5 pelajaran hidup yang dapat diterapkan dari kata sederhana. Apa saja? Yuk simak.

1. Sederhana membuat orang lain tidak iri dengan kita

Dengan Sederhana, 5 Hal Ini Buktikan Hidupmu Akan Lebih BermaknaPexels.com/nappy

Hidup secara sederhana akan menjauhkan diri kita dari orang-orang yang iri.

Meskipun di dunia ini akan ada orang yang terus berusaha menjatuhkan kita, akan tetapi pasti ada pula orang-orang yang baik dan saling membantu sesama.

Kita juga tidak perlu memedulikan orang-orang yang selalu iri kepada kehidupan yang kita jalani.

Baca Juga: Tanpa Kamu Sadari, 5 Kebiasaan Ini Akan Buat Dirimu Tak Bahagia

2. Sederhana juga membuat kita tidak iri dengan orang lain

Dengan Sederhana, 5 Hal Ini Buktikan Hidupmu Akan Lebih BermaknaPexels.com/Daria Shevtsova

Dengan sikap sederhana yang kita miliki, kita tidak perlu merasa iri dengan orang lain.

Kuncinya adalah dengan selalu bersyukur dengan apa yang kita punya dan berusaha untuk tidak mengeluh. Karena iri juga merupakan sifat yang dapat membuat kita tidak merasa bahagia.

3. Dengan sederhana, kita lebih mudah berbagi ke yang lebih membutuhkan

Dengan Sederhana, 5 Hal Ini Buktikan Hidupmu Akan Lebih Bermaknawww.pexels.com

Sifat sederhana akan membuat kita lebih mudah untuk berbagi.

Rasa peduli terhadap sesama akan mendorong kita untuk selalu bisa memberi kepada yang membutuhkan.

Dalam hal ini, kita tidak perlu khawatir. Karena dalam setiap agama mengajarkan bahwa bersedekah tidak akan membuat harta kita habis, justru akan semakin bertambah.

4. Sederhana mengajarkan kita untuk tidak serakah

Dengan Sederhana, 5 Hal Ini Buktikan Hidupmu Akan Lebih Bermaknaunsplash/@seteales

5. Sederhana menjauhkan kita dari sifat sombong

Dengan Sederhana, 5 Hal Ini Buktikan Hidupmu Akan Lebih Bermaknaunsplash/SayoGarcia

Sifat sombong dan selalu memamerkan harta pada saat ini sedang banyak terlihat. Sebagai penawarnya, sikap sederhana ini yang akan terus melindungi kita dari kesombongan.

Membeli barang seperlunya, berpakaian layak dan pantas, tidak suka berfoya-foya, dan bijak dalam bersosial media.

Baca Juga: Gak Melulu Soal Uang, Standar Kebahagiaan Orang Beda-beda, Lho!

Topik:

  • Doni Hermawan
  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya