5 Cara Memakai Parfum yang Benar Agar Wanginya Tahan Lama

Parfum merupakan salah satu kebutuhan vital bagi kamu yang melakukan aktivitas di luar rumah. Bahkan, segelintir orang rela mengeluarkan banyak uang demi memiliki parfum yang wanginya tahan lama. Selain untuk memberikan kesan wangi, parfum juga bisa meningkatkan mood.
Sering kali kita kecewa dengan parfum yang aroma wanginya menguap begitu saja. Bahkan wanginya hanya tahan beberapa saat. Lalu, bagaimana cara kamu mengatasi hal tersebut? Mungkin kamu akan melakukan semprot berulang kali agar aroma wanginya terus bertahan.
Eits, kamu tidak perlu melakukan itu jika kamu tahu cara menggunakan parfum dengan benar. Nah, berikut ini ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan agar parfum yang kamu gunakan bertahan lama.
1. Semprotkan ke titik-titik nadi

Titik nadi merupakan area hangat yang bisa membantu menyebarkan wangi parfum ke beberapa bagian tubuh. Maka dari itu, alangkah baiknya jika kamu menyemprotkan parfum ke area titik nadi daripada ke pakaian atau bagian tubuh yang bukan titik nadi.
Di manakah titik nadi? Titik nadi ada di leher, pergelangan tangan, bahwah siku, serta belakang lutut. Kamu bisa menyemprotkannya ke area tersebut agar wangi parfum yang kamu gunakan tetap awet.
2. Jangan Gosok Pergelangan Tangan

Siapa nih yang suka menggosok parfum di pergelangan tangan? Kalau kamu suka melakukan itu, sebaiknya mulai sekarang dihindari. Kenapa? Karena kebiasaan ini justru akan memecah molekul parfum sehingga wanginya cepat hilang.
Menggosok parfum bisa mengakibatkan aroma wangi pada top dan middle notes akan berubah, sehingga baunya tidak akan tahan lama. Daripada menggosok, lebih baik menempelkan kedua pergelangan tangan setelah menyemprotkan parfum sehingga aroma wanginya akan tahan lama.
3. Melembapkan kulit

Kamu udah tahu belum kalau ternyata parfum tidak akan bertahan lama jika disemprotkan pada kulit kering? Nah, sebaiknya kamu menggunakan pelempab berupa body lotion sebelum menggunakan parfum agar wangi parfum tetap on point. Agar wangi parfum dan lotion tidak bertabrakan, sebaiknya kamu pilih lotion yang nertal atau yang memiliki aroma sama dengan parfum kamu.
4. Semprotkan ke kulit setelah mandi

Masih banyak orang yang menyemprotkan parfum di pakaian. Padahal cara tersebut tidak sepenuhnya benar. Wangi parfum akan menguap melalui suhu tubuh, maka dari itu sebaiknya menyemprotkan parfum pada kulit.
5. Semprotkan ke belakang telinga

Kalau kamu belum pernah mencoba melakukan trik yang satu ini, maka mulai sekarang kamu bisa mencobanya. Semprotkan parfum pada area belakang telinga agar aroma wanginya bertahan lama. Area belakang telinga termasuk area tubuh yang hangat dan menjadi spot yang tepat untuk menyemprotkan parfum. So, cobalah untuk menyemprotkan parfum ke belakang telinga agar kamu wangi sepanjang hari.
Ingat! Parfum merupakan sesuatu yang wajib kamu pakai untuk beraktivitas sehari-hari. Dengan tubuh yang wangi, maka kamu akan lebih percaya diri dan meningkatkan mood. Dan pastinya, orang yang ada di sekitarmu akan merasa betah dan nyaman jika kamu wangi sepanjang hari. Jadi, jangan lupa gunakan parfum dengan benar agar wanginya tetap tahan lama, ya!