Coba Yuk, 7 Pinjaman Online yang Membantu Memudahkan Kehidupanmu 

Pilih sesuai kebutuhan dan kemampuan ya!

Kita sering dihadapkan dengan pengeluaran mendadak dan tidak bisa ditunda. Namun jangan panik, pinjaman online dapat membantu kamu memberikan banyak keuntungan, terutama jika Anda bisa memanfaatkannya dengan sebaik mungkin.

Terdapat berbagai jenis pinjaman online yang bisa kamu gunakan, di antaranya kredit motor, kredit mobil, modal usaha, pinjaman karyawan, Kredit Tanpa Agunan (KTA), Kredit Kepemilikan Rumah (KPR), dan Kredit Multiguna (KMG).

Mentari Rahman, Executive Country Manager Financer.com Indonesia mengatakan berbagai pinjaman online tersebut akan memudahkan kehidupanmu, terutama dalam hal finansial.

Finacer.com membantu membandingkan dan memilih pinjaman online yang bisa membantumu. Yuk simak.

1. Kredit Tanpa Agunan (KTA)

Coba Yuk, 7 Pinjaman Online yang Membantu Memudahkan Kehidupanmu pexels/Acharaporn Kamornboonyarush

Pinjaman online memiliki tingkat kerumitan masing-masing ketika diajukan. Salah satu pinjaman yang paling mudah diajukan, tidak ribet, serta cepat cair adalah Kredit Tanpa Agunan (KTA). Mengapa demikian? KTA tidak menuntut jaminan surat berharga atau aset ketika mengajukan pinjaman. Umumnya, Anda hanya perlu menyediakan identitas diri.

Kini Anda dapat mengajukan KTA dari berbagai bank, fintech atau lembaga keuangan di Financer.com, sehingga semakin mudah Anda memperolehnya. Sayangnya, karena tidak adanya jaminan, KTA jarang bisa memberikan pinjaman dalam nominal besar seperti jenis pinjaman lain yang menggunakan jaminan.

2. Kredit Multiguna (KMG)

Coba Yuk, 7 Pinjaman Online yang Membantu Memudahkan Kehidupanmu unsplash.com/Michael Longmire

Di samping KTA, terdapat pula pinjaman dengan agunan atau disebut juga Kredit Multi Guna (KMG). Jenis kredit ini mudah dilakukan dan memungkinkan untuk memberikan pinjaman dana dalam jumlah besar. Beberapa jaminan yang bisa kamu gunakan untuk mengajukan kredit multiguna di antaranya yaitu, properti bangunan, kendaraan bermotor dengan usia maksimal 10 tahun, kebun, ternak, tanah, pesawat dan kapal, serta mesin pabrik.

Keuntungan yang bisa didapatkan dari kredit multiguna adalah tidak adanya penalti ketika kamu melakukan pelunasan pinjaman lebih cepat. Namun, untuk bisa mengajukan kredit multiguna, salah satu  syarat yang wajib dipenuhi, yaitu usia maksimal harus 55–60 tahun ketika pelunasan.

Jadi, jika jangka waktu cicilan melebihi batas usia tersebut, maka pengajuan kredit multiguna biasanya akan ditolak.

Baca Juga: 5 Alasan Utamasia Cocok Jadi Tempat Latihan Sepakbola Anak-anak

3. Modal Usaha

Coba Yuk, 7 Pinjaman Online yang Membantu Memudahkan Kehidupanmu go.greendot.com

Apabila Anda ingin membuat sebuah usaha, tentunya membutuhkan modal yang cukup. Modal ini bisa berupa barang, tenaga, waktu, dan juga uang. Khusus untuk modal uang, banyak orang yang biasanya tidak siap.

Oleh karena itu, pinjaman online jenis modal usaha hadir sebagai jawaban atas kegelisahan para calon pengusaha.

Selain untuk pondasi awal sebuah bisnis, modal usaha juga bisa digunakan untuk pengembangan bisnis yang sudah berjalan loh. Untuk mendapatkan pinjaman modal usaha dibutuhkan beberapa persyaratan. Dokumen identitas diri yang jelas dengan rincian sesuai yang diminta pihak bank atau lembaga keuangan. Dokumen-dokumen pendukung yang berhubungan dengan usaha sehingga menjadi bukti bahwa usaha telah berjalan lancar.

Jika usaha belum berjalan, Anda bisa mengajukan rancangan rencana usaha. Setelah itu, ajukan besaran nominal modal usaha yang Anda ajukan.

Pinjaman modal usaha ada yang tidak membutuhkan jaminan dan ada juga yang membutuhkan jaminan berupa surat berharga atau aset milik. Jaminan akan disesuaikan dengan jumlah nominal pinjaman yang Anda ajukan.

Untuk pembayarannya, akan dilakukan dengan sistem cicilan dan bunga yang disepakati di awal. Tentunya terdapat denda apabila Anda terlambat membayar cicilan atau jumlah cicilan yang disetorkan kurang dari semestinya.

4. Pinjaman Karyawan

Coba Yuk, 7 Pinjaman Online yang Membantu Memudahkan Kehidupanmu unsplash.com/Adeolu Eletu

Berbagai jenis pinjaman didesain khusus untuk berbagai kepentingan yang berbeda, termasuk pinjaman karyawan. Jenis ini bertujuan untuk memfasilitasi para karyawan swasta maupun negeri untuk mengajukan pinjaman uang.

Syarat paling utama agar bisa melakukan pinjaman, yaitu Anda harus berstatus sebagai seorang karyawan dari sebuah perusahaan atau instansi pemerintah. Selain itu, ketika mengajukan pinjaman Anda perlu melengkapi dokumen, seperti identitas dan slip gaji sebagai syarat.

Pinjaman karyawan terkenal mudah, bunga kecil, serta sistem pembayarannya yang langsung dipotong dari gaji Anda, sehingga tidak memberatkan Anda yang melakukan pinjaman.

Nominal yang diajukan pun bisa beragam dan disesuaikan dengan kemampuan membayar debitur. Keuntungannya, kegunaan dana pinjaman karyawan tidak ditentukan secara spesifik alias bebas, sehingga bisa Anda gunakan untuk kebutuhan apa saja.

5. Kredit Motor

Coba Yuk, 7 Pinjaman Online yang Membantu Memudahkan Kehidupanmu Pexels.com/Rawpixels

Jalanan Indonesia yang padat dan kesibukan yang menuntut kita untuk bergerak cepat menyebabkan pilihan transportasi menjadi hal yang krusial. Kendaraan roda dua berupa sepeda motor bisa menjadi pilihan yang tepat. Sepeda motor cocok digunakan hampir di semua jenis medan jalan di Indonesia.

Selain itu, dari segi harga pun sepeda motor jauh murah daripada mobil. Untuk memiliki sebuah sepeda motor, kini Anda tidak perlu bersusah payah menabung terlebih dulu loh.

Salah satu pinjaman online yang cukup digemari oleh masyarakat Indonesia, yaitu kredit motor. Kredit motor bisa diajukan dengan mudah. Dulu sistem kredit motor mewajibkan pembeli untuk membayar sejumlah uang muka (DP) dalam jumlah minimal tertentu. Namun, seiring perkembangan zaman peraturan itu telah berubah. Kini Anda bisa mengajukan pembelian motor melalui kredit tanpa uang muka atau biasa dikenal dengan DP 0 persen.

Cara kerja kredit motor cukup sederhana, begini alurnya. Pertama, pilih dan bandingkan bank, fintech atau lembaga keuangan yang menawarkan kredit motor di Financer.com. Untuk jaminan, Anda tidak perlu khawatir karena umumnya kreditur akan menahan BPKB motor Anda sebagai jaminan sampai cicilan lunas. Untuk pembayaran, ada beberapa pilihan jumlah cicilan yang biasanya akan ditawarkan dari pihak pemberi pinjaman.

Besaran bunga dipengaruhi oleh dua hal yaitu, jumlah DP yang disetorkan serta lama waktu cicilan. Semakin besar DP yang disetorkan, maka bunga cicilan akan semakin kecil. Lalu dari segi waktu, semakin lama, maka bunga pun semakin besar. Anda bisa menyesuaikan pilihan tersebut dengan pendapatan Anda.

 

6. Kredit Mobil

Coba Yuk, 7 Pinjaman Online yang Membantu Memudahkan Kehidupanmu Unsplash.com/Sharon McCutcheon

Banyak orang ingin memiliki mobil, namun tabungan belum mencukupi. Mobil memang termasuk dalam kebutuhan sekunder, bahkan bisa menjadi kebutuhan tersier bagi orang-orang tertentu. Meski begitu, kini Anda bisa mendapatkan mobil impian dengan mudah dan cepat dengan mengajukan kredit mobil di Financer.com. Berikut ini penjelasan mendalam tentang kredit mobil.

Berbeda dengan kredit motor, kredit mobil mewajibkan setoran uang muka (DP) dengan minimal nominal tertentu. DP kredit mobil berkisar antara 25 persen sampai 30 persen dari total harga mobil. Peraturan tentang uang muka kredit mobil dituangkan dalam Peraturan Bank Indonesia (PBI) no. 17/10/PBI/2015 yang di dalamnya mengatur rasio Loan To Value (LTV).

Untuk pembayaran, ketentuannya dapat dikatakan sama dengan kredit motor. Hal lain yang juga membedakan kredit mobil dengan kredit motor, yaitu adanya urgensi untuk melakukan pendaftaran asuransi mobil. Mengapa demikian? Asuransi difungsikan untuk melindungi kedua belah pihak, baik debitur maupun pemberi pinjaman agar tidak perlu menanggung biaya kerusakan mobil dan berbagai masalah yang mungkin muncul di masa depan.

7. Kredit Kepemilikan Rumah (KPR)

Coba Yuk, 7 Pinjaman Online yang Membantu Memudahkan Kehidupanmu kwhs.wharton.upenn.edu

Jika kendaraan pribadi merupakan kebutuhan sekunder bahkan tersier, maka rumah sebagai tempat tinggal merupakan salah satu kebutuhan primer. Sayangnya, harga rumah di Indonesia sangat mahal, sehingga Anda harus menabung bertahun–tahun jika ingin memilikinya. Untungnya ada solusi lain untuk bisa membeli rumah dengan cepat, yaitu dengan cara mengajukan Kredit Kepemilikan Rumah (KPR).

Selain rumah, KPR juga bisa digunakan ketika Anda ingin membeli properti jenis lain seperti rusun, ruko, apartemen, hingga perumahan. Jangka waktu pinjaman biasanya minimal 10 tahun atau lebih. Hal itu dimaksudkan untuk meringankan beban debitur dalam melunasi cicilan beserta bunganya setiap bulan.

Nah itulah beberapa informasi tentang pinjaman online. Silakan pilih sesuai kemampuan dan kebutuhanmu ya! 

Baca Juga: Mengenal Atika Azmi, Wakil Bupati Termuda di Indonesia

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya