Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Lawan PSPS Tanpa Akhyar, Persiraja Banda Aceh Tetap Ambisi Balas Dendam

WhatsApp Image 2026-01-30 at 11.46.41.jpeg
Asisten Pelatih Persiraja Banda Aceh, Wahyu Abdul Wahab (baju hijau). (IDN Times/Muhammad Saifullah)

Banda Aceh, IDN Times - Persiraja Banda Aceh bakal menjamu PSPS Pekanbaru dalam laga lanjutan Grup 1 Championship musim 2025-2026 pekan ke-18. Tim tuan rumah akan bermain tanpa ditemani Akhyar Ilyas selaku pelatih utama.

Seperti diketahui pertandingan antara Laskar Rencong melawan Askar Bertuah akan digelar di Stadion H Dimurthala, Kota Banda Aceh, Aceh, pada Sabtu (31/1/2026).

Manajemen Persiraja berharap di laga terakhir putaran kedua ini tetap mendapat dukungan antusias dari penonton yang datang ke stadion. Kehadiran penonton menjadi energi tambahan bagi para pemain.


1. Optimis menang dan membalas kekalahan di pertemuan pertama

PSPS Pekanbaru saat bertandang ke Persiraja Banda Aceh beberapa waktu lalu (IDN Times/ IG persiraja_official)
PSPS Pekanbaru saat bertandang ke Persiraja Banda Aceh beberapa waktu lalu (IDN Times/ IG persiraja_official)

Asisten Pelatih Persiraja Banda Aceh, Wahyu Abdul Wahab, mengatakan anak asuhnya optimis meraih poin penuh di pertandingan penutup putaran kedua sekaligus membalas kekalahan di pertemuan pertama. 

Ketika itu, Laskar Rencong selaku tim tamu, takluk 1-0 di kandang Askar Bertuah, pada Sabtu (8/11/2025).

“Kami dari tim Persiraja sudah siap untuk pertandingan besok,” kata Wahyu dalam konferensi pers, Jumat (30/1/2026).

Dia menyampaikan seluruh skuad Laskar Rencong siap tempur menghadapi Askar Bertuah pada Sabtu malam nanti. Ia memastikan tidak ada pemain yang mengalami cedera maupun akumulasi kartu.

“Jadi semua pemain sudah bertekad untuk bisa membalas kekalahan di putaran pertama kemarin,” ujarnya.

Optimis untuk meraih kemenangan juga diutarakan penyerang Pemain Persiraja Banda Aceh, Asgal Habib. Ia mengaku semua pemain sudah maksimal latihan untuk bisa membungkam tim tamu di kandang.

“Untuk saya sangat siap fokus untuk melawan PSPS Pekanbaru besok. Kami sangat-sangat fokus dan siap mengambil tiga poin,” kata Asgal.


2. Bermain tanpa didampingi Akhyar Ilyas

Pelatih Persiraja Banda Aceh, Akhyar Ilyas (kanan) dan pemain, Muhammad Rizky Yusuf Nasution (kiri). (IDN Times/Muhammad Saifullah)
Pelatih Persiraja Banda Aceh, Akhyar Ilyas (kanan) dan pemain, Muhammad Rizky Yusuf Nasution (kiri). (IDN Times/Muhammad Saifullah)

Laga menghadapi PSPS kali ini, Laskar Rencong dipastikan tidak didampingi pelatih utama, Akhyar Ilyas. Sang pelatih dikabarkan terpaksa harus ke luar daerah untuk menemani sang istri yang sedang sakit.

Meski tanpa pelatih utama dan dipercaya mendampingi skuad Laskar Rencong, Wahyu mengaku tidak akan mempengaruhi anak-anak Persiraja untuk tetap meraih kemenangan di kandang.

“Jadi saya rasa tidak terlalu berpengaruh kepada tim kita,” kata Asisten Pelatih Persiraja Banda Aceh.


3. Tak ada perombakan pemain, tetap fokus penyelesaian akhir

WhatsApp Image 2026-01-30 at 11.46.33.jpeg
Asisten Pelatih Persiraja Banda Aceh, Wahyu Abdul Wahab (baju hijau). (IDN Times/Muhammad Saifullah)

Wahyu tidak membantah bila penyerang mereka, Flynn Connor, tak ada mempersembahkan gol untuk Laskar Rencong dalam dua laga terakhir. Namun, ia pastikan bila pemain asal Skotlandia tersebut bisa menebus paceklik gol.

“Tetapi dalam beberapa kita latihan, dia sudah antusias. Dia ingin menebus paceklik gol yang dua pertandingan belum mencetak gol.

Sementara itu, terkait dua laga yang hanya mampu meraih satu poin, Asisten Pelatih Persiraja Banda Aceh mengatakan tidak akan merotasi maupun mengubah posisi pemain.

“Kita tidak merombak tim yang sudah kompak. Mungkin karena tinggal di masalah finishing yang kekurangan gol di dua pertandingan,” kata Wahyu.


Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Arifin Al Alamudi
EditorArifin Al Alamudi
Follow Us

Latest Sport Sumatera Utara

See More

Lawan PSPS Tanpa Akhyar, Persiraja Banda Aceh Tetap Ambisi Balas Dendam

30 Jan 2026, 13:38 WIBSport