Tingkatkan Fisik, PSMS akan Gelar Pemusatan Latihan di Berastagi

Akan diakhiri dengan uji coba di Dairi

Medan, IDN Times- PSMS Medan akan menggelar pemusatan latihan atau training centre (TC) di daerah dataran tinggi. Rencananya pasukan I Putu Gede akan berangke ke Berastagi, Kabupaten Karo. 

Putu mengatakan, rencana ini untuk meningkatkan VO2 Max pemain. Disebutnya sebenarnya hasil VO2 Max pemain di GOR Futsal Dispora Sumut di luar ekspektasinya.

"Pertama dari rangkaian VO2max, karena kita coba tingkatkan lagi VO2max mereka. Ini ekspetasinya luar biasa karena saya pikir VO2max para pemain masih di bawah 50-an, ternyata tinggi. Makanya pergi ke Berastagi untuk meningkatkan VO2max mereka lagi," katanya kepada awak media, Selasa (31/5/22).

1. Hasil VO2 Max sebelumnya hanya sebagai landasan awal

Tingkatkan Fisik, PSMS akan Gelar Pemusatan Latihan di BerastagiRicat Turnip, salah satu pemain trial PSMS yang dikontrak PSMS (Dok.Media PSMS)

Menurut mantan pemain Arema ini, hasil tes VO2 Max kemarin hanya jadi data awal saja. Selanjutnya dia akan menggenjot kondisi fisik pemain.

"Untuk data awal dan juga sudah menjadi agenda sejak jauh hari, setelah ada kita latihan beberapa minggu dan match (uji coba) 3 (kali), jadi saya ambil data awal," bebernya.

 

Baca Juga: Gawat! Perwakilan Manajemen PSMS Ditolak Masuk Kongres PSSI

2. Tes Vo2 Max dibantu mantan pelatih fisik PSMS

Tingkatkan Fisik, PSMS akan Gelar Pemusatan Latihan di BerastagiGubernur Sumut yang juga Komisaris PSMS, Edy Rahmayadi berbincang dengan pelatih baru PSMS, I Putu Gede saat trial di Stadion Kebun Bunga, Rabu (11/5/2022) (IDN Times/Doni Hermawan)

PSMS menggelar tes VO2max kemarin dibantu pihak dari dosen Universitas Negeri Medan (Unimed), kampus yang selalu digandeng untuk urusan tes fisik. Mereka dibantu Ardi Nusri, dosen Unimed yang juga mantan pelatih fisik PSMS.

"Ini karena rekomendasi dari coach Legimin, karena Legimin yang paham situasi di sini dan saya baru mengenal beliau kemarin. Beliau luar biasa, banyak pencerahan terutama tentang fisikal," pungkasnya

3. Akan ditutup dengan laga uji coba di Dairi

Tingkatkan Fisik, PSMS akan Gelar Pemusatan Latihan di BerastagiPemain senior PSMS, Arif Suyono saat berduel dengan Kwarta (IDN Times/Doni Hermawan)

PSMS akan bertolak Rabu (1/6/2022). Nantinya akan diakhiri dengan laga uji coba di Dairi.

"Rencana besok pagi kita berangkat dan rangkaian kita ini akan diakhiri dengan friendly match di Dairi, Sabtu (4/6/22) nanti. Setelah itu pulang," sambungnya.

Baca Juga: Mantan Bek PSMS, Aulia Siregar Resmi Asisten Pelatih Karo United 

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya