5 Fakta Jelang Final Leg II Piala Presiden, Peluang Rekor Djanur

Arema juga ingin raih gelar kedua

Medan, IDN Times- Laga hidup mati akan tersaji di Stadion Kanjuruhan, Malang, pada final leg II Piala Presiden 2019. Arema FC kali ini berstatus tuan rumah pada Derby Jatim menghadapi musuh bebuyutannya, Persebaya, Jumat (12/4) malam.

Dengan modal skor 2-2 pada leg I, Singo Edan, julukan Arema, punya keunggulan gol tandang yang menguntungkan. Jika skor imbang 0-0 atau 1-1 saja, Singo Edan yang berhak mengangkat trofi juara turnamen pra musim itu.

Berikut beberapa fakta jelang final Leg II yang akan digelar malam nanti.

1. Arema berpeluang raih gelar kedua

5 Fakta Jelang Final Leg II Piala Presiden, Peluang Rekor DjanurIDN Times/Alfi Ramadana

Arema sebelumnya merupakan pemegang gelar juara Piala Presiden pada 2017. Ketika itu Singo Edan masih dibesut Aji Santoso. Pada laga itu Arema menumbangkan Borneo FC dengan skor 3-1.

Sukses Arema kala itu semakin lengkap dengan gelar top skor yang diraih Cristian Gonzales. Namun hampir 70 persen skuad juara itu telah berganti.

Baca Juga: Pemain Terbaik Piala Presiden 2019, Ini 6 Calonnya

2. Final kedua Hanif, Cunha dan Alfarizi

5 Fakta Jelang Final Leg II Piala Presiden, Peluang Rekor DjanurInstagran.com/hanifsjahbandi

Tiga pemain kunci Arema di final 2019 ini juga menjadi bagian dari skuad juara 2017. Termasuk gelandang muda, Hanif Sjahbandi yang pada 2017 turut mencetak gol di final.

Selain itu ada Arthur Cunha dan Johan Alfarizi. Ketiganya akan berupaya meraih gelar juara untuk kedua kalinya.

3. Djanur berjodoh dengan Piala Presiden

5 Fakta Jelang Final Leg II Piala Presiden, Peluang Rekor DjanurPersebaya.id/Satrio Wicaksono

Djadjang Nurdjaman adalah jaminan berprestasi di Piala Presiden. Ya, Djanur seolah berjodoh dengan turnamen pra musim itu. Pada 2015, Djanur berhasil menjuarainya bersama Persib. Sementara pada 2018 lalu meski gagal juara, Djanur mampu membawa tim promosi, PSMS Medan ke semifinal. Sayangnya tumbang dari Persija.

Kini bersama Persebaya, Djanur selangkah lagi akan mengulang prestasinya di tahun 2015. Syaratnya tentu wajib membungkam Arema di Kanjuruhan. "Ini bukan akhir segalanya, kita masih punya peluang di Malang, kita akan habis-habisan untuk menang," kata Djanur.

4. Peluang trofi ketiga Milo

5 Fakta Jelang Final Leg II Piala Presiden, Peluang Rekor DjanurIDN Times/Ardiansyah Fajar

Milomir Seslija adalah pelatih yang kerap menyumbang trofi turnamen pra musim untuk Arema. Sebelumnya dia berhasil membawa Singo Edan menjuarai trofi Bali Island Cup dan Bhayangkara Cup. Itu dilakukannya pada musim 2016.

Kini Milo berpeluang meraih trofi pra musim bergengsi lainnya. Piala Presiden 2019 akan menjadi trofi ketiga Milo untuk Arema. Diharapkan itu bisa ditularkannya untuk kompetisi sebenarnya.

“Saya percaya para pemain akan bekerja keras. Saya tegaskan, pertandingan ini tidak akan mudah. Oleh karena itu saya berharap pemain bekerja keras,” tegas Milomir Seslija, nakhoda Arema FC.

5. Kayame melawan mantan

5 Fakta Jelang Final Leg II Piala Presiden, Peluang Rekor DjanurDok.IDN Times/Istimewa

Ricky Kayame salah satu pemain Arema yang bersinar di Piala Presiden. Empat gol sudah dilesakkannya. Namun kali ini Kayame dihadapkan pada sang mantan, Persebaya.

Ricky sudah bermain cukup baik di leg I, meskipun dia belum berhasil membobol gawang sang mantan. Pemain Papua itu bahkan bisa meraih gelar top skor jika mencetak dua gol.

"Puji Tuhan jika memang nanti saya bisa mendapatkan prestasi tersebut, tapi sekali lagi saya memilih untuk tidak fokus untuk menjadi pencetak gol terbanyak," ujar Kayame.

Baca Juga: 5 Fakta Ledakan di Jalan Kruing Medan yang Tewaskan Dua Anak-anak

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya