TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Haornas ke-37 di Binjai, 58 Insan Olahraga Terima Tali Asih

Penghargaan terhadap jasa atlet dan pelatih

Pemberian tali asih dan uang pembinaan kepada insan olahraga (IDN Times/ Bambang Suhandoko)

Binjai, IDN Times - Ada hal yang istimewa saat puncak peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke-37 tahun di Kota Binjai, Sumatera Utara, Selasa (15/9/2020).

Sebanyak 58 insan olahraga di Kota Rambutan, menerima tali asih dari Pemerintah Kota Binjai. Pemberian tali asih digelar secara sederhana di Pandopo Umar Baki, Kecamatan Binjai, Kota Binjai, Sumatra Utara.

Baca Juga: Nostalgia! Ada Permainan Tradisional di Lapak KPOTI Binjai

1. Ini daftar penerima tali asih dan uang pembinaan dari Pemko Binjai

Insan olahraga diabadikan bersama walikota binjai usai menerima tali asih dari Pemko Binjai (IDN Times/ Bambang Suhandoko)

Tali asih dalam bentuk uang pembinaan diberikan kepada 29 atlet berprestasi, serta 9 pelatih, 9 wasit, dan 11 pembina olahraga yang dianggap memiliki peran dan dedikasi mendukung peningkatan prestasi olahraga Kota Binjai.

Tali asih diserahkan langsung Walikota Binjai, Muhammad Idaham, didampingi Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadis Pora), Nani Sundari, kepada perwakilan atlet, pelatih, wasit, dan pembina olahraga.

2. Sebagai bentuk perhargaan terhadap jasa dan kerja keras

Walikota binjai diabadikan bersama insan olahraga usai menyerahkan tali asih dari Pemko Binjai (IDN Times/ Bambang Suhandoko)

Wali kota Binjai, Muhammad Idaham, menyebut, tali asih tersebut merupakan bentuk penghargaan Pemerintah Kota Binjai atas jasa dan kerja keras para insan olahraga Kota Binjai yang telah mengharumkan nama daerahnya di level regional, nasional, dan internasional.

"Semoga dengan penghargaan ini semakin memotivasi insan olahraga di kota Binjai untuk terus berprestasi dengan lebih baik lagi," harapnya.

Baca Juga: Pilkada Serentak, Jumlah DPS Kota Binjai Sebanyak 178.609 Pemilih

Berita Terkini Lainnya