Mengenal Dolly Pasaribu, Account Officer Bank yang Jadi Bupati Tapsel

Menggandeng Rasyid Dongoran sebagai wakilnya

Dolly Putra Parlindungan Pasaribu menjadi satu dari sekian banyak nama politisi dengan latar belakang pengusaha. Pria yang mulai menjabat sejak 26 Februari 2021 ini memiliki perjalanan panjang sebelum akhirnya menjadi orang nomor satu di Tapanuli Selatan.

Bermula menjadi karyawan salah satu bank sebagai account officer, Dolly Putra Parlindungan Pasaribu dapat dikatakan memiliki banyak pengalaman di dunia keuangan.

Selain bekerja sebagai karyawan, Dolly Pasaribu juga adalah seorang pengusaha. Berbagai bidang usaha ia miliki, seperti lembaga kursus, kuliner, dan toko bunga.

Meskipun latar belakang yang ia miliki tidak berkaitan dengan dunia politik, Dolly memiliki garis keturunan seorang politisi yang sangat lekat padanya. Ia adalah anak sulung dari Panusunan Pasaribu, Bupati Tapanuli Tengah yang menjabat pada periode 1995–2001.

Panusunan Pasaribu, ayah dari Dolly Putra Parlindungan Pasaribu yang saat ini merupakan Ketua Wali Amanat Universitas Sumatera Utara (USU).

Yuk simak perjalanan kariernya:

Baca Juga: Pantai Barat Camp 3, Lepaskan Puluhan Bayi Penyu ke Pantai Muara Upu

1. Kuliah jurusan peternakan di USU

Mengenal Dolly Pasaribu, Account Officer Bank yang Jadi Bupati TapselDolly Putra Parlindungan Pasaribu, Bupati Tapsel (Dok. IDN Times)

Dolly Putra Parlindungan Pasaribu menempuh pendidikan dasar pada tahun 1986 – 1992 di SD Negeri Percobaan, Sei Petani, Medan.

Ia kemudian melanjutkan bangku sekolah di SMP Negeri 1 Pematangsiantar. Ia lulus pada tahun 1995.

Tiga tahun berselang, Dolly Pasaribu menamatkan sekolahnya di SMA Negeri 1 Medan. Tidak puas sampai di situ, Dolly memutuskan untuk mempelajari dunia peternakan di Fakultas Pertanian Universitas Sumatera Utara.

Pada tahun 2012, suami dari  Rosalina Siregar ini menyelesaikan pendidikan magister-nya dan meraih gelar Magister Manajemen.

Setamatnya Dolly dari bangku kuliah pada tahun 2005, ia bekerja di Bank Syariah Bukopin sampai 2008. Setelahnya ia juga sempat mencicipi bekerja di Asuransi Jiwa Manulife dan AIA Financial.

2. Mengawali karir politiknya dengan mencalonkan diri untuk menjadi anggota legislatif tahun 2019

Mengenal Dolly Pasaribu, Account Officer Bank yang Jadi Bupati TapselDolly Putra Parlindungan Pasaribu, Bupati Tapsel dan Rasyid Dongoran (Dok. IDN Times)

Selain bekerja di perusahaan bukan miliknya, Dolly Pasaribu membangun bisnisnya sendiri yang membuka kesempatan untuknya menjadi Ketua Kompartemen Kerjasama Perbankan dan Investasi di Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN) Kota Medan pada 2010 sampai 2013. 

Ayah dari 3 orang anak ini mengawali karir politiknya dengan mencalonkan diri untuk menjadi anggota legislatif tahun 2019. Ia pun terpilih dan dilantik pada 13 Agustus 2019 sebagai Ketua Fraksi Partai Gerindra.

Tahun 2020, Dolly Pasaribu mengundurkan diri dari statusnya sebagai Ketua Fraksi Partai Gerindra untuk mencalonkan dirinya bupati di Pilkada Tapanuli Selatan.

Dolly menggaet Rasyid Assaf Dongoran sebagai calon wakil bupati. Pasangan ini didukung oleh tujuh parpol yang mengantongi kursi di DPRD Tapanuli Selatan.

15 Desember 2020, pengumuman menyatakan bahwa pasangan Dolly – Rasyid Dongoran memperoleh suara terbanyak dan unggul dari pasangan lawan.

3. Kini juga menjabat sekretaris KNPI Tapanuli Selatan

Mengenal Dolly Pasaribu, Account Officer Bank yang Jadi Bupati TapselDolly Putra Parlindungan Pasaribu, Bupati Tapsel (Dok. Antara)

Dolly Pasaribu dapat dikatakan cukup aktif dalam berorganisasi terlepas dari pekerjaannya. Ia mengawali peran organisasinya menjadi nggota Dewan Pembina dan Majelis Pertimbangan Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kabupaten Tapanuli Selatan, dan Wakil Ketua Bidang UMKM di JCI Indonesia cabang Medan tahun 2009 sampai tahun 2011.

Dolly juga sempat menduduki jabatan sebagai Ketua Bidang Pelatihan UMKM Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Kota Medan pada 2015 sampai 2018

Setelahnya, ia aktif di organisasi kepemudaan, yaitu menjadi Sekretaris Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Tapanuli Selatan.

Profil 

Nama : Dolly Putra Parlindungan Pasaribu
Tempat, Tanggal Lahir : Medan, 29 Maret 1980
Agama : Islam
Pasangan : Rosalina Siregar
Orang Tua : Panusunan Pasaribu dan Isna Hirawati Boru Siregar

Baca Juga: Perjuangan Erwin Menyelamatkan Habitat Penyu di Pantai Barat Muara Upu

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya