Selamat, 36 Jurnalis Indonesia Raih Beasiswa S2 dari BRI Peduli

Nilai beasiswa yang diberikan lebih dari Rp100 juta

Jakarta, IDN Times - Sebanyak 36 jurnalis di Indonesia mendapatkan beasiswa  pendidikan magister (S2)  dari PT Bank Rakyat Indonesia Tbk. (BBRI) melalui program BRI Fellowship Journalism 2021.

Pada program ini, sebanyak 972 jurnalis se-Indonesia yang mendaftarkan diri sebagai peserta penerima beasiswa S2. Setelah mengikuti lima tahap seleksi, BRI memilih 36 jurnalis terbaik untuk menerima beasiswa ini.

Ke-36 jurnalis ini akan mendapat beasiswa penuh pendidikan magister (S2) di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang mereka pilih, dengan minat dan jurusan yang sesuai dengan keinginannya. Total beasiswa yang disiapkan oleh BRI senilai lebih dari Rp100 juta untuk masing-masing jurnalis.

1. Total ada 972 jurnalis yang mendaftar untuk mendapatkan beasiswa S2

Selamat, 36 Jurnalis Indonesia Raih Beasiswa S2 dari BRI PeduliAestika Oryza Gunarto, Corporate Secretary BRI (Dok. BRI Peduli)

Aestika Oryza Gunarto, Corporate Secretary BRI mengatakan bahwa program BRI Fellowship Jurnalism 2021 berlangsung dari Desember 2021. Mereka tersaring dari 972 jurnalis se-Indonesia yang mendaftarkan diri sebagai peserta dan setelah mengikuti 5 tahap seleksi, dan akhirnya terpilih 36 jurnalis.

"Selamat bagi para penerima beasiswa. Mereka adalah agen perubahan yang mengedukasi dan memotivasi publik, membangun semangat optimisme kebangkitan UMKM Indonesia," kata Aestika Oryza Gunarto pada acara seremoni penyerahan beasiswa yang berlangsung secara hybrid di BRILian Centre, Jalan Sudirman, Jakarta, Kamis (7/4/2022).

2. Memberikan kesempatan bagi jurnalis yang bercita-cita melanjutkan pendidikan tanpa terkendala biaya

Selamat, 36 Jurnalis Indonesia Raih Beasiswa S2 dari BRI PeduliSebanyak 36 Jurnalis Indonesia Raih Beasiswa S2 dari BRI Peduli (Dok. BRI Peduli)

Aestika memberikan apresiasi kepada seluruh peserta yang mengikuti program tersebut. Bagi yang belum mendapatkan beasiswa, lanjutnya, jangan berkecil hati. Sebab karya-karya mereka sesungguhnya telah berbuah optimisme kebangkitan perekonomian Indonesia, khususnya terkait UMKM.

Diketahui pandemi Covid-19 berdampak pada perekonomian masyarakat di banyak negara, termasuk di Indonesia. Tidak terlepas pada pelaku UMKM di Indonesia yang juga kena imbasnya. Bank Indonesia mengungkapkan data bank sentral, sebanyak 87,5 persen pelaku UMKM.

BRI, kata Aestika, terus berkomitmen untuk mendorong pemulihan UMKM yang terdampak pandemi, memajukan UMKM agar naik kelas, mempercepat pemulihan ekonomi nasional.

Melalui BRI Fellowship Journalism 2021, BRI melibatkan jurnalis sebagai agen perubahan melalui peningkatan peran pers sebagai institusi dengan fungsi edukasi dan motivasi publik, membangun semangat optimisme kebangkitan UMKM.

Pemberian Beasiswa BRI Peduli kepada para jurnalis ini diharapkan mampu memberikan kesempatan bagi para jurnalis yang bercita-cita melanjutkan pendidikannya tanpa harus terkendala biaya.

3. Lima penerima beasiswa dengan nilai tertinggi dapat saham BBRI

Selamat, 36 Jurnalis Indonesia Raih Beasiswa S2 dari BRI PeduliSebanyak 36 Jurnalis Indonesia Raih Beasiswa S2 dari BRI Peduli (Dok. BRI Peduli)

Salah satu penerima beasiswa S2 dari BRI Peduli, Yacob Nauly, jurnalis SuaraKarya.id mengatakan sangat bahagia bisa meraih beasiswa dari BRI. Menurut pria 62 tahun ini, sudah lebih dari 37 tahun ia menjadi jurnalis di Papua, namun baru kali ini ada pihak yang menggelar fellowship berupa beasiswa S2 untuk jurnalis.

Ia berharap program dari BRI ini bisa berkelanjutan sehingga akan ada lebih banyak jurnalis di Indonesia yang bisa mengecap pendidikan magister.

Yang lebih membahagiakan lagi kata Yacob, ia dan empat peserta lainnya dengan nilai tertinggi mendapatkan Saham BBRI sebanyak 500 lembar atau 5 lot.

Baca Juga: Diduga Mengoplos, Pertamina Periksa Agen LPG Resmi di Siantar

Topik:

  • Arifin Al Alamudi

Berita Terkini Lainnya