Setelah eFootball, Pratama Arhan Tampil di Game Captain Tsubasa?

Jadi bintang tamu livestream Captain Tsubasa: Dream Team

Medan, IDN Times- Setelah muncul di game eFootball 2022, Pratama Arhan kini membuat kabar yang tak kalah heboh. Pemain Indonesia di klub J2 League, Tokyo Verdy ini disebut-sebut akan muncul di game Captain Tsubasa: Dream Team.

Nantinya informasi terbaru dalam game itu akan diumumkan KLab Inc dalam livestream spesial sekaligus mengumumkan laga final untuk Dream Championship 2022.

Pratama Arhan akan hadir sebagai bintang tamu pada acara livestream yang tayang di channel YouTube Captain Tsubasa: Dream Team. Sementara komentator sepak bola Jepang, Daigo Hara akan memandu acara.

1. Ada dua bagian acara livestream

Setelah eFootball, Pratama Arhan Tampil di Game Captain Tsubasa?nintendo.co.uk

Pada bagian pertama, livestream akan membahas seputar pertandingan, mulai dari rangkuman final kualifikasi regional Dream Championship 2022 yang diadakan pada bulan Oktober dan November, kemudian mengenai final serta hasil pertandingan Dream Championship 2022 di bulan Desember, dan lainnya.

Pada livestream bagian kedua, pembahasan akan lebih mengarah ke game Captain Tsubasa: Dream Team, mulai dari pengumuman informasi terbaru, kampanye, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: 10 Ninja Terkuat di Mortal Kombat Berdasarkan Cerita Game

2. Livestream tayang 15 November 2022

Setelah eFootball, Pratama Arhan Tampil di Game Captain Tsubasa?Pratama Arhan tampil pada livestream Captain Tsubasa (Dok.KLab)

Livestream sendiri akan diselenggarakan pada Selasa, 15 November 2022, jam 22.00 WIB dengan agenda acara pembahasan bakal terbagi menjadi dua bagian.

3. Sekilas soal Pratama Arhan

Setelah eFootball, Pratama Arhan Tampil di Game Captain Tsubasa?

Nama Pratama Arhan sebelumnya mencuat saat membawa timnas Indonesia ke final AFF Suzuki Cup 2020. Dia terpilih sebagai pemain muda terbaik dan best eleven.

Pemain kelahiran 21 Desember 2001 ini ditransfer ke Tokyo Verdy pada Februari 2022 dari PSIS Semarang. 

Selain itu, pesepakbola dengan tinggi 172 cm dan berat 64 kg yang menempati posisi sebagai lini bertahan atau Left-Back di Timnas Indonesia ini pun sempat memperoleh “NXGN”, penghargaan yang diberikan kepada pemain bintang generasi selanjutnya, dari media sepak bola global Goal.com.

Artikel ini sudah tayang di GGWP dengan judul Pratama Arhan Akan Muncul di Game Captain Tsubasa: Dream Team?

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya