Lucas Paulista Dirumorkan ke PSMS Medan Gantikan Souza, Ini Sosoknya

Souza sudah tak terlihat di sesi latihan

Medan, IDN Times- PSMS Medan masih berburu pemain jelang putaran 2 Liga 2 musim 2023/2024. Tak hanya pemain lokal, mereka juga dikaitkan dengan beberapa nama pemain asing.

Selain Aleksandar Rakic, salah satu yang santer dirumorkan bergabung adalah Lucas Paulista, seorang striker berkebangsaan Brasil. Siapa sebenarnya sosok Lucas?

1. Lucas terlihat merepost beberapa akun instagram yang menyebutnya bergabung dengan PSMS

Lucas Paulista Dirumorkan ke PSMS Medan Gantikan Souza, Ini SosoknyaLucas Paulista pemain yang dirumorkan gabung PSMS Medan (instagram/lucaspaulista)

Santer terdengar di media sosial soal PSMS akan merekrut sosok pemain kelahiran Sao Paulo 27 tahun silam ini.

Lucas terlihat merepost beberapa akun instagram yang membuat rumor soal dirinya bergabung ke PSMS. Seakan mengamini dirinya memang akan bergabung.

Baca Juga: Dilepas PSIM, Aleksandar Rakic Menuju PSMS Medan?

2. Lucas berstatus tanpa klub

Lucas Paulista Dirumorkan ke PSMS Medan Gantikan Souza, Ini SosoknyaLucas Paulista pemain yang dirumorkan gabung PSMS (instagram/lucaspaulista)

Saat ini Lucas berstatus tanpa klub. Jebolkan akademi Flamengo itu terakhir dia memerkuat klub Hongkong Citizen pada tahun lalu. Di klub Divisi 1 Hongkong itu Lucas mencetak 12 gol.

Dia juga berkarier di Kamboja dnegan memerkuat Young Elephants dan klub Thailand Satun United, Khon Surat City, dan Nakhonsi United.

Sebelumnya dia pernah memerkuat Independente di Liga Brasil serta Gremio B.

3. PSMS belum mengumumkan pencoretan Souza

Lucas Paulista Dirumorkan ke PSMS Medan Gantikan Souza, Ini SosoknyaPemain PSMS Matheus Souza saat launching, Senin (11/9/2023) (IDN Times/Doni Hermawan)

PSMS sendiri belum mengumumkan akan mencoret Matheus Souza. Namun striker asal Brasil ini tak terlihat pada latihan di Stadion Mini Pancing, Senin (30/10/2023). Sementara Kim Jin Sung terlihat berlatih.

Souza dianggap tidak memenuhi ekspektasi. Dia baru mencetak 2 gol dari 6 laga bersama PSMS. Di laga terakhirnya Souza juga terlihat kesal karena 

Baca Juga: PSMS Kena Denda Rp12,5 Juta karena Suporter Hadir di Riau

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya