[BREAKING] Legenda Timnas, Ricky Yacobi Meninggal Usai Cetak Gol

Ricky main bareng mantan pemain Medan lain di Lapangan ABC

Medan, IDN Times - Kabar mengejutkan untuk pecinta sepak bola. Ricky Yacob atau dikenal dengan Ricky Yacobi, salah satu legenda tim nasional Indonesia meninggal dunia. Ricky meninggal setelah kolaps saat bermain sepak bola bersama tim old crack (veteran) di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Sabtu (21/11/2020) pagi.

Meski sudah pensiun, Ricky memang masih aktif bermain sepak bola dengan para mantan pemain lainnya.  Pagi tadi dia bergabung dengan mantan-mantan pemain asal Medan pada Trofeo Medan Selection. Tercatat eks pemain PSMS seperti Gunawan, Slamet Riyadi, Aulia Siregar dan lainnya ikut bermain.

Pemain timnas Indonesia di Asian Games 1986 itu juga bahkan sempat mencetak gol. "Usai mencetak gol bang Ricky jatuh. Kami bermain satu tim bersama anak Medan lainnya," kata Slamet yang ikut bermain pagi tadi saat dihubungi IDN Times, Sabtu (21/11/2020).

Ricky sempat sadar saat mendapat pertolongan pertama rekan-rekannya. Namun saat dibawa ke rumah sakit, nyawanya tak tertolong.

Ricky merupakan pemain nasional kelahiran Medan pada 12 Maret 1963. Kariernya dimulai saat membawa PSMS Junior menjuarai Piala Soeratin 1980. Kemudian berlanjut ke tim senior PSMS tahun 1982.

Dari situ Ricky memperkuat tim-tim liga Indonesia lain seperti Arseto Solo, dan PSIS Semarang. Dia sempat memperkuat klub Liga Jepang, Matsushita FC. Ricky lalu memperkuat tim nasional Indonesia di berbagai ajang. Terutama di Asian Games 1986 yang melambungkan namanya

Baca Juga: [BREAKING] Kolaps saat Main Bola, Legenda Timnas Ricky Yacob Meninggal

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya