TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

PSMS Lolos, Ansyari Lubis Belum Pikirkan Tambah Pemain di 8 Besar

Ansyari sebut pemain sangat termotivasi

PSMS saat bersua PSPS Riau di Stadion Kaharuddin Nasution, Riau, Senin (22/11/2021). (Dok.IDN Times/istimewa)

Medan, IDN Times- Keberhasilan PSMS Medan lolos ke Babak Delapan besar Liga 2 2021 disyukuri seluruh pemain, pelatih dan offisial. Kemenangan 2-0 atas PSPS Riau di Stadion Kaharuddin Nasution, Riau, Senin (22/11/2021) mengunci tiket ke babak selanjutnya dengan koleksi 16 poin dengan menyisakan satu laga.

Pelatih PSMS, Ansyari Lubis mengatakan ini berkat doa masyarakat Sumatra Utara khususnya di Kota Medan. Selain itu juga motivasi dari Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi yang hadir langsung menonton laga.

"Syukur Kepada Allah karena kita berhasil ke babak 8 besar. Artinya ini kemenangan kita bersama, seluruh tim dan juga berkat doa Sumatera Utara khususnya Kota Medan," ujar  Ansyari usai laga. 

Baca Juga: [BREAKING] Tumbangkan PSPS, PSMS Pastikan Tiket 8 Besar Liga 2

1. Ansyari berhasil buat pemain fokus dan tak pikirkan nonteknis

Pelatih PSMS Ansyari Lubis dan full back PSMS Syaiful Ramadhan usai laga kontra KS Tiga Naga (Dok.IDN Times/istimewa)

Selain itu kunci kemenangan tadi adalah para pemain fokus dan konsentrasi menjalankan instruksi. Faktor nonteknis soal wasit yang sebelumnya dikhawatirkan memihak tuan rumah tak ditanggapi pemain.

"Masalah non teknis tidak kita pikirkan. Kalau bisa bermain bagus dan maksimal, hasilnya akan kita dapat. Tetap bermain dengan apa yang kalian punya. Itulah yang bisa mengubah dan memenangkan laga," kata Ansyari.

2. Soal penambahan pemain, akan dibicarakan dengan manajemen

Striker PSMS Ilham Fathoni mencetak gol ke gawang PSPS Riau di Stadion Kaharuddin Nasution, Riau, Senin (22/11/2021). (Dok.IDN Times/istimewa)

Lolos ke babak 8 besar, PSMS juga belum membicarakan kemungkinan soal penambahan pemain. Uwak mengaku akan fokus menuntaskan babak penyisihan dengan sisa satu laga menghadapi Sriwijaya FC.

"Segala kemungkinan pasti ada. Kita fokus 26 pemain yang ini saja dulu. Masalah penambahan pemain nanti kita bicarakan dengan manajemen," kata Uwak. 

Sementara pencetak gol kemenangan PSMS, Rachmad Hidayat mengaku sangat bersyukur bisa membawa PSMS lolos. Ini berkat kerja keras seluruh pemain.

"Alhamdulillah bisa memanngkan pertandigan atas tuan rumah yang juga kuat. Mengenai gol saya, ini kerjasama dari tim. Sejak awal kita sepakat tidak egois. Gol ini saya berikan untuk warga Sumut khususnya Medan yang berharap kita lolos ke babak 8 besar," beber Rachmad.

Baca Juga: Tak Perlu Pikirkan Wasit, Eks Manajer PSMS Minta Pemain Fokus Saja

Berita Terkini Lainnya