TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pasutri Andalan Sumut Siap Maksimal di Grand Prix Para Atletik Swiss

Jadi tahapan raih tiket ke Paralimpiade 2024

Putri Aulia bersama sang suami Nur Ferry (instagram/putriiauliiaa)

Medan, IDN Times- Menghadapi Grand Prix Para Atletik di Switzerland, pada 20-25 Mei 2022, dua atlet Sumut, Putri Aulia dan Nur Ferry Pradana mematangkan persiapannya. Latihan intensif digelar jelang keberangkatan ke Swiss pekan depan.

Untuk diketahui ajang GP Para Atletik ini jadi tahapan untuk bisa meraih tiket ke Paralimpiade 2024 mendatang. Pasangan pasutri Pelatnas itu pun siap kerja keras demi lolos ke ajang multieven terbesar dunia itu.

Baca Juga: Jalan Putri Aulia Jadi Atlet Sumut Pertama di Paralimpiade

1. Putri Aulia berharap perbaiki catatan waktunya

Putri Aulia berpose di logo Paralimpiade Tokyo 2020 (instagram/putriiauliiaa)

Untuk diketahui Putri dan Nur Ferry adalah pasangan suami istri. Pada ajang Grand Prix para atletik ini, Putri Aulia akan tampil di nomor 100 meter T13 putri. Sementara Nur Ferry berada di klasifikasi T47 putra, akan tamil di nomor sprinter 100 meter putra. 

Putri mengatakan siap kerja keras meskipun tidak ditargetkan meraih medali. Namun ia berharap bisa memperbaiki catatan waktunya selama latihan di pelatnas.

"Menuju pra kompetisi ini saya sudah jalankan program latihan pagi dan sore. Mudah - mudahan nanti di Swiss (Switzerland) bisa memperbaiki catatan waktu saat ini," ujar Putri.

2. Sekaligus persiapan menghadapi Asean Paragames 2022

Nur Ferry Pradana, suami Putri Aulia, dikalungkan medali emas oleh Sekretaris Dispora Sumut, Deliana Peparnas Papua 2021 dari cabor atletik (Dok.IDN Times/istimewa)

Selain itu peraih medali emas Asian Paragames 2018 ini juga mempersiapkan diri menghadapi Asean Paragames 2022. Rencananya digelar di Solo akhir Juli mendatang. 

"Selain ajang seleksi Paralimpiade, ini juga sebagai persiapan menuju ASEAN Paragames nanti. Makanya, mudah - mudahan nanti catatan waktu saya bisa lebih baik," kata Putri yang sebelumnya tampil di Paralimpiade Tokyo.

Baca Juga: Edy Rahmayadi Minta Putu Gede Optimalkan Talenta Muda Lokal di PSMS 

Berita Terkini Lainnya