TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

217 Pesilat dari 25 Kabupaten/Kota Bertarung di Porprov Sumut

Perebutkan total 84 medali

Medan, IDN Times - Cabang olahraga (cabor) pencak silat di Pekan Olahraha Provinsi Sumatera Utara (Porprov Sumut) bergulir di Gedung Serbaguna Pemprovsu, Minggu (23/6). Even ini diikuti sebanyak 217 atlet dari 25 kabupaten dan kota se-Sumut.

Perhelatan pada hari pertama sempat diwarnai erorr timbangan pada atlet menjelang game keempat. Hal tersebut berimbas pada timbangan para atlet yang tidak sesuai bahkan melebihi timbangan sebenarnya. Panpel membuat keputusan untuk menunda pertandingan sembari menanti jam istirahat siang untuk menunggu timbangan yang baru datang.

Baca Juga: Medan dan Deli Serdang Rebut Emas Drumben Porprov Sumut

1. Bertanding di 16 kelas

Dok.IDN Times/istimewa

Ketua Panpel Kompol H Enjang Bahri SH menjelaskan, cabor pencak silat diisi 217 atlet terdiri dari 120 putra dan 97 putri. Adapun peserta cabor pencak silat Porprovsu berdasarka hasil Porwil 2017 yang terbagi 4 wilayah.

Enam Peserta juga ditambahkan lldari tim Program Sumut Emas (PSE). Cabor pencak silat memperebutkan 21 emas, 21 perak, dan 42 perunggu dengan total 84 medali.

Adapun kelas pertandingan untuk nomor laga, 10 kelas untuk putra (A-J) dan 6 kelas putri (A-F). Sementara untuk nomor seni putri (tunggal, ganda, dan regu).

2. IPSI Sumut minta jaga sportivitas

Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Sumatera Utara, Dhaliana menjelaskan, agar setiap kontingen berlaku jujur dan menjaga sportivitas. Hal tersebut wajib ditanamkan incan olahraga termasuk pencak silat karena event Porprov Sumut juga bertujuan untuk menjaring atlet Pelatda Sumut.

"Kepada wasit juga harus bersikap jujur, tidak berat sebelah," katanya. Dalam kesempatan ini, Dahlian juga mengucapkan ucapan duka cita atas meninggalkan pelatih tenis meja Tanjungbalai yang ikut membawa atlet di ajang Porprov Sumut.

Baca Juga: Sepak Bola Porprov Sumut, Medan Pesta Gol ke Gawang Dairi

Berita Terkini Lainnya