Polisi Selidiki Jenazah Perempuan Dalam Mobil, Ada Belasan Tusukan

Mobil terparkir di Klambir V, diduga korban pembunuhan

Medan, IDN Times – Warga dikejutkan dengan sosok jenazah perempuan, Rabu (7/6/2023) petang. Jenazah itu ditemukan di dalam mobil yang terparkir di Jalan Klambir V, Kecamatan Medan Helvetia, Kota Medan.

Kondisi jenazah mengenaskan. Ada sejumlah luka di tubuhnya. Diduga, jenazah yang belum diketahui identitasnya itu menjadi korban pembunuhan.

1. Polisi melakukan penyelidikan dan jenazah dibawa ke RS Bhayangkara

Polisi Selidiki Jenazah Perempuan Dalam Mobil, Ada Belasan TusukanIlustrasi garis polisi. (IDN Times/Mardya Shakti)

Polisi yang mendapat informasi tersebut langsung melakukan penyelidikan. Personel dari Polsek Helvetia sudah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan memeriksa sejumlah saksi.

Jenazah perempuan itu diketahui berada di dalam Mobil Avanza Silver dengan nomor polisi BK 1088 IW. Mobil tersebut terparkir di depan sebuah Apotek. Jenazah perempuan itu langsung dievakuasi ke RS Bhayangkara Kota Medan.

"Kita dapat informasi ya, ada mayat seorang wanita. Kalau identitas masih kita cari dulu ya," ujar Ibrahim.

Baca Juga: Pembubaran Jemaat GEKI Ibadah di Suzuya Marelan, Massa PBB Demo Bobby

2. Polisi juga mencari pemilik mobil

Polisi Selidiki Jenazah Perempuan Dalam Mobil, Ada Belasan TusukanIlustrasi jenazah (IDN Times/Mia Amalia)

Saat ini, penyelidikan juga  menyasar pemilik mobil. Termasuk penyebab kematian perempuan malang itu.

"Untuk pelaku masih kita lidik ya, nanti laporan kita dapatkan lebih lanjut," tutur Ibrahim.

3. Ada belasan luka tusuk di tubuh korban

Polisi Selidiki Jenazah Perempuan Dalam Mobil, Ada Belasan TusukanIlustrasi jenazah (IDN Times/Sukma Shakti)

Ibrahim menjelaskan, hasil amatan mereka, ada belasan luka tusuk di tubuh korban. Termasuk luka di bagian leher.

"Kondisi korban, kita lihat ada luka-luka tusukan, ada belasan tusukan. Masih kita lidik,” pungkasnya.

Baca Juga: Jelang Berangkat, Jemaah Haji asal Langkat Meninggal di Asrama Haji

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya