TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Idul Fitri, Peningkatan Penumpang di Kualanamu Tembus 1.000 persen

280 ribu penumpang melintasi Kualanamu sejak H-10

Bandara Internasional Kualanamu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatra Utara. (IDN Times/Prayugo Utomo)

Deli Serdang, IDN Times – Masa mudik Hari Raya Idul Fitri 2022 terasa berbeda. Pemudik membludak, baik melalui jalur darat, laut dan  udara. Ini adalah dampak  pembolehan mudik setelah dua tahun terakhir Indonesia diterpa pandemik hebat COVID-19.

Di Bandara Internasional Kualanamu Kabupaten Deli Serdang, Sumatra Utara, kepadatan pemudik terasa signifikan. Ada peningkatan jumlah penumpang dibandingkan tahun sebelumnya.

Baca Juga: Idul Fitri 2022, Gubernur Edy Klaim COVID-19 Terkendali

1. H-10 hingga H+6, 280.630 penumpang lintasi Kualanamu

Aktivitas penumpang di Bandara Kualanamu, Deliserdang selama musim mudik lebaran 2022. (Dok: Bandara Kualanamu)

Angkasa Pura II mencatat, mulai H-10 (22/4/2022) hingga H+6 (8/5/2022), pergerakan penumpang di Kualanamu mencapai 280.630 orang. Manager of Branch Communication and Legal PT Angkasa Pura II Kualanamu, Chandra Gumilar mengatakan selama arus mudik dan arus balik pada periode tersebut, aktivitas pesawat juga mencapai 2.289 penerbangan.

"Hal ini, mengalami tren kenaikan pergerakan penumpang dan penerbangan sangat signifikan. Dibandingkan angkutan lebaran tahun 2021 mencapai 1.288 persen data penumpang dan 343 persen data penerbangan," sebut Chandra dalam keterangan resmi, Senin (9/5/2022).

Kualanamu, kata Chandra, tetap memberikan pelayanan maksimal. "Penyelenggaran angkutan lebaran tahun ini disambut baik oleh para pemudik dan pekerja bandara. Sejalan dengan hal ini, PT Angkasa Pura II selaku operator Bandara Internasional Kualanamu bersama seluruh stakeholder telah melakukan persiapan maksimal dalam memastikan kelancaran angkutan lebaran tahun 2022," jelas Chandra.

2. Puncak arus balik terjadi pada 8 Mei 2022

Penumpang di Bandara Internasional Kualanamu, Deli Serdang, Sumatra Utara melakukan check in di salah satu counter maskapai, Selasa (28/7/2020). (IDN Times/Prayugo Utomo)

Dari data yang ada di Kualanamu tercatat, arus mudik lebaran terjadi pada H-3 atau 29 April 2022. Ada 19.500 penumpang dengan 151 penerbangan yang singgah di Kualanamu.

"Sedangkan puncak arus balik pada tanggal 08 Mei 2022 atau H+6 Lebaran tercatat 21.956 penumpang dengan 153 penerbangan," kata Chandra.

Baca Juga: Mudik Lebaran, 19.500 Penumpang Melintasi Kualanamu Selama 9 Hari

Berita Terkini Lainnya