TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Buron Korupsi Rigit Beton Rp2,7 Miliar Ditangkap saat Main Catur

Tersangka JMM merupakan rekanan Pemerintah Kota Sibolga

Tim Tabur Kejati Sumut Tangkap Tersangka Korupsi Rigid Beton (Istimewa/IDN Times)

Medan, IDN Times- Tim Tangkap Buronan Kejaksaan Tinggi Sumatra Utara berhasil menangkap rekanan Pemerintah Kota Sibolga, JMM, di Jalan Sisingamangaraja, Sibolga, Senin, (30/1/2023).

Tersangka JMM sebelumnya masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) karena terlibat dalam kasus dugaan korupsi pelaksanaan 13 kontrak peningkatan dari hotmix menjadi perkerasan beton semen (Rigid Beton). 

Baca Juga: Buronan Korupsi Dana Bos SMKN 2 Kisaran Ditangkap di Aceh

1. Tersangka selama ini tinggal di Sibolga

ilustrasi transaksi uang (IDN Times/Aditya Pratama)

Kepala Seksi Penerangan Hukum Kejaksaan Tinggi Sumatra Utara, Yos A Tarigan mengatakan, tersangka atas nama JMM saat ditangkap melakukan perlawanan. Ia mengatakan tersangka selama ini tinggal di Sibolga bersama istrinya.

"Tersangka sedang bermain catur pada saat ditangkap, tersangka melakukan perlawanan dan pada akhirnya tersangka diamankan dan dibawa ke Kejari Sibolga," ujarnya saat dikonfirmasi IDN Times, Selasa (31/1/2023). "Malam itu dibawa langsung ke Kejaksaan Tinggi Sumatra Utara untuk proses lebih lanjut," tambahnya.

2. Tersangka merupakan pemborong dengan dugaan korupsi pelaksanaan 13 kontrak Rigid Beton

Ilustrasi Korupsi. (IDN Times/Aditya Pratama)

Lebih lanjut, Yos menjelaskan bahwa tersangka atas nama JMM (63 tahun) adalah pemborong dengan dugaan korupsi pelaksanaan 13 kontrak peningkatan dari Hotmix menjadi Perkerasan Beton Semen (Rigid Beton) yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Tambahan Usulan Daerah (UD).

Hal itu tertuang dalam DPA Dinas Pekerjaan Umum kota Sibolga Tahun Anggaran 2015 pada Jalan Diponegoro dengan nilai kontrak sebesar Rp6.196.627.000 dan Jalan Jenderal Sudirman menjadi beton bertulang dengan nilai kontrak sebesar Rp6.760.000.000.

Baca Juga: 2 Kasus Remaja Diperkosa di Aceh Tamiang, Pelaku Ayah Tiri dan Paman

Berita Terkini Lainnya