TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Serahkan Nama ke PDIP, Ini 3 Sosok Calon Pendamping Akhyar di Pilkada

Akhyar bocorkan salah satunya ulama

Plt Wali Kota Medan Akhyar Nasution (IDN Times/Prayugo Utomo)

Medan, IDN Times - Bakal calon Wali Kota Medan 2020, Akhyar Nasution sudah menyerahkan tiga nama bakal calon wakil Wali Kota Medan yang akan mendampinginya di Pilkada 2020. Pelaksana tugas Wali Kota Medan itu sudah menyerahkannya ke PDI Perjuangan.

Meski belum membocorkan nama-namanya, namun tiga nama itu dinilainya punya beberapa kriteria yang diinginkannya. Yakni memiliki karakter kepemimpinan, pengalaman di birokrasi, memiliki keilmuan dan sosoknya religius. Hal itu disampaikan Akhyar Nasution saat ditemui wartawan di sela-sela kegiatannya seusai membuka pameran UMKM di Manhattan Times Square Medan, Kamis (12/3).

 

Baca Juga: Penentuan Juara Indonesian Idol 2020, Akhyar Dukung Langsung Lyodra 

1. Hadir ke PDIP, sebagai kader utama Akhyar dimintai syarat memberi tiga nama calon

Plt Wali Kota Medan Akhyar Nasution dan PDIP Sumut tanam pohon (Dok.IDN Times/istimewa)

Akhyar menceritakan, kehadirannya ke DPP PDIP pada Kamis (12/3) merupakan hasil penjaringan internal PDIP di Sumut untuk pencalonannya sebagai Wali kota periode 2021-2024. Dalam pertemuannya dengan DPP PDIP, sebagai kader utama dimintai syarat untuk memberikan tiga nama calon wakil walikota dari latar belakang yang bebas.

"Karena saya kader utama PDIP, DPP PDIP membebaskan saya memilih calon wakil di luar kader PDIP. Saya sudah serahkan tiga nama, ketiga nama itu di luar PDIP, dan saya yakini calon wakil walikota yang saya serahkan itu bisa bekerjasama untuk mewujudkan pembangunan dan membikin Medan tambah cantik," kata Akhyar.

2. Gambaran tiga balon wakil wali kota pendamping Akhyar, salah satunya ulama

Akhyar Nasution saat saksikan final Indonesian Idol 2020 (IDN Times/Indah Permata Sari)

Meski belum menyebutkan nama, Akhyar menyebutkan dari tiga nama terdapat sosok ulama. Tak sembarangan ulama ini juga punya pengalaman di birokrasi dan akademisi.

Selain itu ada politisi yang aktif sebagai akademisi, berjiwa muda dan religius, serta birokrasi yang berpengalaman, akademisi juga serta berkarakter memimpin.

"Tiga nama itu sudah saya kenal sejak lama, dan saya sudah menyaringnya benar-benar. Nama-namanya ada di DPP PDIP, tapi dari tiga sosok itu merupakan warga Medan dan cukup dikenali. Karena tiga nama itu, masing-masing berpengalaman di birokrasi, dikenali oleh politisi, memiliki keilmuan yang baik dan religius," ucap Akhyar.

Tiga nama itu akan disusutkan menjadi satu nama, jika dirinya nanti diputuskan sebagai Calon Wali kota Medan dari PDIP. Kemudian dibawa ke mitra koalisi partai lainnya disatukan menjadi pasangan calon wali kota dan calon wakil wali kota.

Baca Juga: Demokrat Gelar Survei, Akhyar Siap Ikut Mekanisme Penjaringan

Berita Terkini Lainnya