TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Honda Gelar Kampanye Keselamatan Berkendara ke Sekolah-sekolah

Materi kaidah safety riding dikemas dengan menarik

PT Indako Trading Coy selaku main dealer Honda melakukan kampanye keselamatan berkendara (safety riding) ke SMK Penerbangan PBD Medan (Dok. IDN Times)

PT Indako Trading Coy selaku main dealer Honda melakukan kampanye keselamatan berkendara (safety riding) ke berbagai kalangan masyarakat. Salah satunya dengan menyambangi SMK Penerbangan PBD yang berlokasi di Jl. Bilal Ujung No. 3/145 Pulo Brayan Medan pada 27 Januari 2022.

Para pelajar SMK penerbangan PBD menyambut hangat kehadiran para instruktur safety riding Honda yang langsung mengawali edukasi dengan memberikan sejumlah materi terkait berbagai faktor penyebab kecelakaan yang sering terjadi di jalan raya, dimana kecelakaan yang terjadi banyak didominasi oleh para pengguna motor dengan usia muda.

1. Bekal bagi pelajar untuk melindungi keselamatan dari risiko kecelakaan

Safety Riding Lab Astra Honda di SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen Kabupaten Malang, Jawa Timur (Dok. IDN Times)

Bertemakan “Generasi Muda #Cari_aman”, aktivitas yang didukung oleh dealer Honda PT Indako Trading Coy Krakatau ini juga membekali para peserta dengan pengetahuan tentang teknik dasar berkendara aman, postur tubuh yang baik, pemahaman rambu-rambu lalu lintas, dan mengajak untuk lebih mengenal tagline #Cari_aman saat naik motor di jalan.

Jasa Karokaro, Kepala Sekolah SMK Penerbangan PBD mengungkapkan, sangat menyambut baik kepedulian Honda yang terus menggaungkan semangat keselamatan berkendara kepada masyarakat, khususnya generasi muda.

Menurutnya pesan-pesan untuk selalu menerapkan etika saat berkendara juga tentunya akan sangat bermanfaat sebagai bekal bagi mereka untuk melindungi keselamatan dari risiko kecelakaan.

Baca Juga: 7 Fakta Harimau Sumatra, Terancam Punah Hingga Dikeramatkan

Berita Terkini Lainnya