TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Anak Gajah Sumatra Ditemukan Dengan Kondisi Belalai Terkena Jerat

Gajah alami luka serius

Anak Gajah Sumatra yang ditemukan di Kecamatan Teunom, Aceh Jaya. (Dokumentasi BKSDA Aceh untuk IDN Times)

Aceh Jaya, IDN Times - Satu individu anak Gajah Sumatra (Elephas Maximus Sumatranus) liar ditemukan di wilayah Gampong Alue Meuraksa, Kecamatan Teunom, Kabupaten Aceh Jaya, Aceh, pada Sabtu (13/11/2021). Satwa dilindungi itu pun lalu dievakuasi oleh tim gabungan, pada Minggu (14/11/2021).

Adapun tim gabungan yang terlibat terdiri dari Balai Konservasi dan Sumber Daya Alam (BKSDA) Aceh, Conservation Response Unit (CRU) Sampoiniet, Bagian Kesatuan Pengelolaan Hutan (BKPH) Teunom-Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) I, Pusat Kajian Satwa Liar (PKSL) Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Syiah Kuala (FKH USK), beserta masyarakat 

Baca Juga: Fakta-fakta Pembantaian Gajah Sumatra Tanpa Kepala di Aceh Timur

1. Terkena jerat di bagian belalai

Kaki anak gajah yang terkena jerat (IDN Times/BKSDA Aceh)

Kepala BKSDA Aceh, Agus Arianto mengatakan, informasi adanya ada gajah liar pertama kali diketahui pihaknya dari masyarakat, pada Sabtu, sekitar pukul 22.30 WIB. Setelah itu, tim bergerak melakukan upaya pencarian dalam rangka penyelamatan.

Berdasarkan laporan dan informasi yang pihaknya terima dari masyarakat, anak gajah terlihat bergerak sendiri atau terpisah dari rombongan dengan kondisi terluka di bagian belalai.

"Dan terlihat sisa jerat yang masih menempel di bagian belalai yang terluka," kata Agus, pada Minggu (14/11/2021).

"Diduga terjeratnya di tempat lain dan bukan di kawasan tempatnya ditemukan," imbuhnya.

2. Anak gajah mengalami luka serius dan sudah cukup lama

ilustrasi bayi gajah (theguardian.com)

Gajah Sumatra yang diperkirakan berusia satu tahun dan berjenis kelamin betina tersebut baru ditemukan oleh tim pada Minggu, pukul 14.00 WIB. Usai ditemukan, tim lalu melakukan pembiusan guna melakukan penanganan medis dan pelepasan jerat yang masih menempel di belalainya.

Hasil observasi tim medis diketahui anak gajah itu mengalami luka serius akibat terkena jerat pada bagian tengah belalainya. Diperkirakan luka tersebut dikatakan Agus, sudah berlangsung lama.

Dikarenakan luka yang dialami cukup parah, rencananya anak gajah liar tersebut akan dievakuasi ke Pusat Pelatihan Gajah (PLG) Saree, di Kabupaten Aceh Besar untuk mendapatkan perawatan medis lanjutan.

"Saat ini proses evakuasi sedang berjalan," kata kepala BKSDA Aceh itu.

Baca Juga: Polisi Tangkap 11 Orang Terkait Kematian 5 Gajah di Aceh Jaya

Berita Terkini Lainnya