DL Cafe & Resto, Kafe dengan Konsep Taman di Siantar

Rekomendasi untuk keluarga dan anak muda yang mau kumpul

Pematangsiantar, IDN Times- Didirikan tahun 2016, DL Cafe & Resto menjadi salah satu tempat nongkrong yang tetap ramai peminat di Kota Siantar, Sumatera Utara. Berbagai macam rintangan pernah dihadapi dan harus tetap bertahan di tengah persaingan usaha kuliner di Kota Siantar.

Mengusung konsep out door dan taman, cafe yang berada di Jalan Maluku Atas, Siantar Sitalasari, ini menjadi rekomendasi bagi keluarga dan anak muda yang ingin berkumpul dengan teman-temannya. Pengalaman yang pahit menjadi pembelajaran pengusaha untuk menjadi salah satu lokasi rekomendasi utama di masyarakat.

Herta Sirait, pengusaha dan pengelola DL Cafe & Resto menceritakan, awal berdirinya cafe tersebut bermula dari ide sang suami, Daniel Silalahi. Seiring berjalannya waktu, ia pun turut dalam pengembangan usaha cafe yang berhawa sejuk ini.  "Awalnya itu suami saya dan hampir semua ide konsep itu datang dari suami," ucap Herta.

1. Konsep out door dan memiliki spot foto yang menarik bagi pelanggan

DL Cafe & Resto, Kafe dengan Konsep Taman di SiantarIDN Times/istimewa

Saat masuk ke gerbang utama DL Cafe & Resto, pengunjung langsung disuguhi udara sejuk dan pemandangan indah dipandang mata. Disisi kanan restoran terdapat rumah pohon yang tidak terlalu tinggi, namum tetap akan mendapat pemandangan yang menarik.

Berjalan ke depannya, barisan meja dan kursi terlihat tersusun rapi. Suanan itu membuat seakan-akan barisan meja dan kursi menyambut kedatangan kita.

Bagi pelanggan yang ingin berswafoto dapat menuju tembok yang sudah dilukis becak Birmingham Small Army (BSA) yang unik. Lukisan becak yang menjadi ikon Siantar itu menjadi daya tarik tersendiri saat berada di DL Cafe & Resto.

DL Cafe & Resto, ucap Herta, dibuka sejak pukul 11.00-23.00 WIB. "Pukul 22.45 kita sudah tutup order. Hiburan juga sudah selesai saat itu," katanya.

2. Herta pilih tinggalkan pekerjaan sebagai kontraktor dan fokus mengelola DL Cafe & Resto

DL Cafe & Resto, Kafe dengan Konsep Taman di SiantarIDN Times/istimewa

Sejak gadis, Herta berkecimpung di dunia kontrakor. Pekerjaan yang diturunkan dari orangtuanya itu ia tinggalkan dan lebih memilih fokus mengelola usaha rintisan suaminya itu.

"Memang kontraktor itu sudah lama. Tapi melihat perkembangan cafe ini tidak begitu signifikan, saya meninggalkan pekerjaan itu dan fokus ke sini,"terangnya.

Setiap harinya, selain menjadi ibu rumah tangga, Herta harus dapat bertanggung jawab dengan usaha yang telah ditekuninya itu. Membagikan waktu antara pekerjaan dan keluarga menjadi pengalaman seru tersendiri wanita yang bergelar Sarjana Ekonomi ini.

3. Mengelola nasi goreng berbagai macam penyajian

DL Cafe & Resto, Kafe dengan Konsep Taman di SiantarIDN Times/istimewa

Meninggalkan mata pencaharian yang cukup besar membuat wanita asal Ajibata Kabupaten Toba Samosir ini harus memutar otak untuk perkembangan usaha. Berbagai macam referensi ia baca dan melihat usaha sejenis di Kota Medan untuk mendapatkan inspirasi.

Nasi goreng andaliman menjadi salah satu menu andalan yang dikreasikan Herta. Andaliman merupakan bumbu khas suku batak yang memiliki cita rasa pedas yang unik, dan kemudian digabungkan dengan nasi goreng biasa.

Alhasil nasi goreng andaliman dapat menggoda selera siapa saja yang melihatnya. "Kalau dalam satu hari, kami dapat menjual 5 sampai 10 porsi," ucapnya.

Berhasil membuat nasi goreng andaliman, Herta mencoba meracik makanan yang lainnya. Masih tetap berbahan dasar nasi, Herta membuat nasi goreng dragon DL.

"Cukup banyak memang yang saya buat, tapi tetap nasi goreng. Karena saya berpikir nasi goreng itu bisa dibuat berbagai macam, bukan hanya nasi goreng tok," jelasnya.

 

4. Menciptakan minuman dengan nama dan rasa unik

DL Cafe & Resto, Kafe dengan Konsep Taman di SiantarIDN Times/istimewa

Berhasil berkreasi dengan nasi goreng, Herta kembali membuat kreasi baru dengan minuman. Namanya pun cukup unik, Dragon Frozen dan Manggo Frozen.

Dragon frozen merupakan jus buah naga yang dicampur dengan sedikit krim. Minuman berbahan dasar buah segar tersebut tidak diberikan pilihan panas atau dingin.

"Namanya pun frozen. Jadi cuma kita sajikan pakai es aja. Panas tidak ada," ucapnya sedikit tertawa.

Tak pelak ide-ide nya itu terkadang ditiru oleh orang lain. Namun ia tidak ingin mengambil pusing dengan hal itu. Pelayanan dan kebersihan, kata Herta, menjadi salah satu alasan pelanggan datang ke satu tempat makan dan minum.

5. Menyediakan hiburan live music setiap malam

DL Cafe & Resto, Kafe dengan Konsep Taman di SiantarIDN Times/istimewa

Sama seperti cafe-cafe lainnya, DL Cafe & Resto menyediakan hiburan live music bagi para pelanggannya. Hiburan tersebut, kata Herta, tidak dapat dipisahkan dari usahanya yang digandrungi anak muda itu.

"Live music kita pasti ada. itu setiap malam. Hiburannya itu ada band, solo, trio batak. Pelanggan juga bisa menyumbangkan suara emasnya di atas panggung," tuturnya.

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya