TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kiper PSMS Ungkap Kesan Dilatih Shin Tae-yong di Timnas

Adi Satrio bangga ikuti pelatnas bersama para seniornya

Adi Satrio (Dok.pribadi)

Medan, IDN times - PSMS Muhammad Adi Satrio baru saja kembali usai mengikuti pemusatan latihan nasional (Pelatnas) Timnas senior di Jakarta. Kiper berusia 18 tahun itu pun menjadi salah satu yang termuda dalam daftar 34 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong.

Selama di pelatnas, M Adi Satrio mengaku memetik pelajaran berharga. Mulai dari latihan bersama pemain-pemain senior seperti Andritany hingga Nadeo, hingga dilatih Shin Tae-yong. Adapun Timnas senior tengah bersiap dalam lanjutan Pra-Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Lawan Persiraja, Dua Penggawa PSMS Bicara Jumpa Mantan Klubnya

1. M Adi Satrio mengakui masih kalah dari para seniornya

Kiper PSMS, Adi Satrio saat ditemui di Mes PSMS, Selasa (11/2). (IDN Times/Hasudungan)

M Adi Satrio merupakan kiper Timnas U-19 yang naik kelas ke level senior. Mendapat kesempatan berharga tersebut, kiper PSMS ini sangat senang berada di Pelatnas bersama para seniornya.

"Pastinya senang banget main di senior. Awalnya kaget, itu pasti. Mengenai peluang, saya tetap optimis tapi gak banyak berharap. Saya akui banyak kurangnya dari yang lain," kata kiper kelahiran  7 Juli 2001 tersebut. 

2. Tunggu panggilan selanjutnya, Adi Satrio kini kembali ke PSMS

Adi Satrio resmi memperkuat PSMS (IDN Times/Hasudungan)

M Adi Satrio sadar kemampuannya masih harus terus ditambah. Pemanggilan ke Timnas senior tak membuat dia besar kepala, malah memotivasi dia untuk latihan lebih keras agar dipanggil oleh Shin Tae-yong.

"Saat ini saya di PSMS lagi, latihan di sini. Belum tahu kapan dipanggil lagi. Pasti saya harus banyak latihan dan lebih giat lagi agar dipanggil kembali ke senior," sebut pemain asal Tangerang ini.

Baca Juga: PSMS Bawa 19 Pemain Lawan Persiraja, Ini Target Philep Hansen

Berita Terkini Lainnya