Sumut Start Gemilang di Sejumlah Cabor Porwanas XIII Jatim 2022 

Sumut ikuti 6 cabang olahraga

Medan, IDN Times- Para atlet-atlet Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumatra Utara memulai perjuangannya merebut medali di ajang Pekan Olahraga Wartawan (Porwanas) Jawa Timur 2022 yang digelar di Malang, Selasa (22/11/2022).

Dari cabor futsal, dua tim yang turun di kategori berbeda U-27 (di bawah 40 tahun) dan U-40 (di atas 40 tahun) di Lapangan SM Futsal Malang, Jatim meraih hasil positif. 

Tim U-27 menang walk out atas Sulawesi Selatan (Sulsel) yang tak hadir di lapangan. Sementara tim U-40 menang telak 4-0 atas Aceh lewat 2 gol Deva dan Guntur.

1. Sumut U-40 tampil gemilang lawan Aceh

Sumut Start Gemilang di Sejumlah Cabor Porwanas XIII Jatim 2022 Tim futsal U-40 di Porwanas 2022 (Dok.Istimewa)

Pada laga itu tim futsal Sumut U-40 tampil gemilang. Tim besutan Dede Novandi ungguk cepat menit ke-5, Deva berhasil memecah kebuntuan dan membawa Sumut unggul. Gol tambahan dari Guntur membuat Sumut menambah keunggulan 2-0. 

Sementara kiper Sumut, Austin Antariksa berjibaku menahan tembakan-tembakan yang dilakukan pemain Aceh. Deva menutup babak pertama dengan skor 3-0.

Di babak kedua, tim Aceh kembali mencoba melakukan penyerangan. Walau rata-rata pemain yang sudah di atas 50 tahun, pemain Aceh sering merepotkan barisan pertahanan Sumut.

Namun lima menit jelang akhir laga, Guntur yang menerima umpan matang langsung memanfaatkannya dengan menciptakan gol. Skor 4-0 untuk kemenangan Sumut.

Pada laga kedua Rabu (23/11/2022) hari ini, under 40 akan berhadapan dengan tim NTB dan after 40 melawan Sulut.

Dede Novandi mengapresiasi kemenangan yang diraih kedua timnya. "Jangan cepat berpuas diri, masih bisa panjang jalan yang akan kita hadapi," ujar Dede

Baca Juga: Kejuaraan Judo Piala Pangdam I/BB, Pelatda Sumut Dominasi Juara

2. Sumut ikuti 6 cabang olahraga

Sumut Start Gemilang di Sejumlah Cabor Porwanas XIII Jatim 2022 Atlet biliar PWI Sumut saat beraksi di Porwanas Jatim 2022 (Dok.Istimewa)

Sementara cabor lainnya juga sudah memulai penyisihannya. Seperti catur, biliar, dan bridge. Catur mencatat kemenangan 2-1 atas Jawa Timur di babak pertama dan kedua pada kategori beregu. Sementara kategori perseorangan mencatat kemenangan di babak pertama lewat Maju Manalu. Total poin babak I dan II, Sumut mengoleksi 4 poin beregu dan satu perorangan.

Sumut sendiri mengikuti 6 cabang olahraga dan beberapa cabang eksibisi. Kontingen PWI Sumut berkekuatan 45 orang terdiri dari 31 atlet serta 14 orang pelatih dan official.

Selain futsal under dan after 40, billiar, bridge, catur, tenis meja dan atletik. Selain itu juga ada lomba karaoke, lomba jurnalistik.

3. Porwanas sebelumnya dibuka Menpora Zainudin Amali

Sumut Start Gemilang di Sejumlah Cabor Porwanas XIII Jatim 2022 Menpora Zainudin Amali bersama Wagub Jatim, Emil Dardak dan Ketua PWI pusat, Atal S Depari saat pembukaan Porwanas 2022 (Kemenpora.go.id)

Porwarnas ke-13 ini digelar 21-27 November, diikuti oleh 34 Provinsi dan Surakarta sebagai Kontingen Khusus sebagai penghargaan tempat lahirnya PWI. Porwanas ini mempertandingkan 11 cabang olahraga (cabor) yang sudah dimulai sejak Senin (21/11/2022).

Porwanas ini dibuka Menpora Zainudin Amali. "Saya kira ini penting untuk dilakukan yang selama ini per empat tahun, kalau boleh dipersingkat menjadi tiga tahun sekali umpamanya. Dipercepat supaya ada ajang bertemunya para jurnalis, para wartawan dari berbagai media dari seluruh Indonesia untuk bisa bersilaturahmi sambil berolahraga lebih sering lagi," beber Zainudin.

"Itu tujuannya bukan untuk menjadi atlet nasional, tetapi bagaimana menjaga kebugaran di kalangan para jurnalis. Itu penting sebab bila jurnalisnya bugar, sehat, tentu pemberitaan-pemberitaan akan lancar dan mendapatkan berbagai sumber berita akan baik," pungkasnya.

Baca Juga: 5 Pilihan Kafe Tempat Nonton Piala Dunia 2022 Bareng di Medan

Topik:

  • Doni Hermawan

Berita Terkini Lainnya