TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sederet Fakta Lolosnya Anthony Ginting ke Semi Final Olimpiade 

Selamat ya halak Karo!

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia Anthony Ginting mengembalikan shuttlecock ke arah lawannya pebulutangkis tunggal putra Hongaria Gergely Krausz dalam laga Tunggal Putra Grroup J Olimpiade Tokyo 2020, di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo,, Jepang, Minggu (25/7/2021). Anthony Ginting berhasil mengalahkan Gergely Krausz 21-13 dan 21-8. (ANTARA FOTO/Reuters-Leonhard Foeger)

Medan, IDN Times - Anthony Sinisuka Ginting semakin dekat ke partai puncak Olimpiade 2020. Ginting sukses menumbangkan wakil Denmark, Anders Antonsen di Musashino Sport Plaza, Tokyo, Sabtu (31/7/2021).

Pebulu tangkis berdarah Karo ini harus melalui pertarungan rubber game, 21-18, 15-21 dan 21-18. Semi final akan digelar Minggu (1/8/2021) besok. Ada sederet fakta menarik di balik lolosnya Anthony Ginting ke empat besar.

Baca Juga: Epic! 4 Fakta Lolosnya Greysia/Apriyani ke Final Olimpiade

1. Akhiri penantian 17 tahun tunggal putra ke semi final

Anthony Sinisuka Ginting ke babak kedua Indonesia Masters 2020 (IDN Times/Kevin Handoko)

Tunggal putra adalah salah satu sektor andalan Indonesia untuk mendulang emas sejak dulu. Ada dua orang yang pernah mewujudkannya yakni Alan Budikusuma (1992) dan Taufik Hidayat (2004).

Namun selepas itu capaian tunggal putra Indonesia mentok. Bahkan terakhir kali tunggal putra ke semi final adalah di Athena 2004 saat Taufik dan Sony Dwi Kuncoro sama-sama melaju. Namun beda nasib, Taufik lolos ke final sementara Sony terhenti dan harus puas dengan medali perunggu.

Sebelumnya ada Ardy B Wiranata, Alan Budikusuma, Hermawan Susanto, Heriyanto Arbi, dan Hendrawan yang pernah menjejak semi final Olimpiade.

2. Kemenangan keempat Ginting atas Antonsen

bwfbadminton.com

Pertemuan di perempat final siang tadi adalah pertemuan keempat bagi Anthony Ginting atas Antonsen. Dan Ginting sukses memenangi semuanya. 

Berawal dari Malaysia Master 2018, saat itu Ginting bersua Antonsen pertama kali di babak perempat final. Ginting sukses menang straight set 21-14, 21-14. Selanjutnya di China Open pada 2019, Ginting menang 18-21, 21-5, dan 21-14.

Terakhir tahun lalu di Indonesia Masters, Ginting kembali memenangkan rubber game 17-21, 21-15, dan 21-9.

Baca Juga: Melaju ke Semifinal, 10 Potret Manis Anthony Sinisuka Ginting

Berita Terkini Lainnya